Categories: Keuangan

Industri Asuransi Gelar Insurance Day 2015 ke-10

Jakarta–Industri asuransi kembali menggelar perayaan hari asuransi bertajuk Insurance Day 2015. Perhelatan besar  insan asuransi  yang memasuki tahun ke-10 ini rencananya akan digelar di sejumlah daerah. Kali ini, Insurance Day mengangkat tema “Asuransi Untuk Negeri”.

Ketua Panitia Insurance Day 2015, Reza Luthfi mengungkapkan, Insurance Day 2015 akan melaksanakan bebeerapa kegiatan, diantaranya, Insurance Goes to Campus, donor darah, turnamen badminton dan talkshow di beberapa statisun radio.

Reza menjelaskan, Insurance Day 2015 ingin menghidupkan kembali semangat gotong royong. Pada perhelatan ini, Insurance Day akan mengadakan pagelaran msik dengan menghadirkan beberapa figure anak negeri yang sudah melek asuransi dari berbagai pelosok Indonesia. Figur tersebut nantinya diharapkan dapat memberikan inspirasi kepada masyarakat Indonesia untuk sadar berasuransi dan melakukan perencanaan keuangan yang lebih baik.

Insurace Day menjadi ajang insan asuransi dalam mengedukasi dan mensosialisasikan asuransi kepada masyrakat. Pasalnya, rendahnya penetrasi asuransi disebabkan oleh rendahnya kesadaran berasuransi. Berdasarkan hasil survey nasional literasi keuangan yang dilakukan Otoritas Jasa Keuangan. tingkat literasi keuangan masyrakat Indonesia baru mencapai 18%.

Hendrisman Rahim, Ketua Umum Dewan Asuransi Indonesia mengungkapkan, pemahaman masyrakat yang masih kurang menjadi suatu tantangan penting dalam industri asuransi. “Selama ini asuransi dianggap mahal, nah ini yang coba dikomunikasikan oleh panitia Insurance Day tahun ini” terangnya.

“Jika selama ini kegiatan lebih banyak terfokus di Jakarta, maka kali ini kami ingin gaungnya sampai ke daerah, karena antusiasme daerah jua sangat tinggi” pungkas Reza.

Apriyani

Recent Posts

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

30 mins ago

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

1 hour ago

Avrist General Insurance Resmikan Kantor Baru, Bidik Pertumbuhan Dua Digit 2026

Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More

2 hours ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

2 hours ago

Gita Wirjawan: Danantara Bakal Jadi Magnet WEF 2026

Poin Penting Gita Wirjawan menilai kehadiran BPI Danantara di WEF 2026 berpotensi menjadi magnet utama… Read More

3 hours ago

Bangkrut Akibat Kredit Macet, Bank Ayandeh Iran Tinggalkan Utang Rp84,5 Triliun

Poin Penting Bank Ayandeh bangkrut pada akhir 2025, meninggalkan kerugian hampir USD5 miliar akibat kredit… Read More

3 hours ago