Indeks Tendensi Bisnis Diprediksi Masih Landai Hingga Akhir Tahun

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) memperkirakan Indeks Tendensi Bisnis (ITB) pada triwulan IV-2019 akan mengalami perlambatan dengan tingkat ITB sebesar 104,79 atau lebih rendah dari angka ITB pada kuartal ketiga tahun ini.

“BPS memperkirakan ITB pada triwulan IV-2019 akan kembali menurun ke posisi 104,79. Meski menurun angkanya masih di atas 100 yang menunjukkan masih adanya kepercayaan bisnis di Indonesia,” kata Kepala BPS, Suhariyanto di Jakarta, Selasa 5 November 2019.

Sebelumnya BPS mencatat ITB pada Kuartal III 2019 mencapai sebesar 105,33. Posisi ini turun apabila dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya yakni sebesar 108,05. Seementara, jika dibandingkan dengan Kuartal II 2019 sebelumnya juga alami penurunan di mana ITB tercatat sebesar 108,81.

Ia mengatakan, beberapa penyebab penurunan disebabkan oleh beberapa kategori lapangan usaha diantaranya lapangan usaha pertanian, kehutanan, dan perikanan yang tercatat sebesar 102,32 pada kuartal III 2019 dari posisi sebelumnya kuartal sebelumnya yang masih pada level 110,26.

Tak hanya itu, pada segmen adminitrasi pemerintahan, pertahanan dan jaminan sosial wajib pada kuartal III 2019 juga menurun menjadi 98.81 dari posisi sebelumnya yang mencapai 128,21.

Kemudian BPS mencatat penurunan pada sektor perdagangan besar dan eceran, reparasi dan perawatan mobil dan sepeda motor yang saat ini mencapai 102,19 dari posisi sebelumnya 115,56. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Mengenal Sosok Veronica Tan, Mantan Istri Ahok yang Jadi Calon Menteri Kabinet Prabowo

Jakarta - Veronica Tan, mantan istri Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok turut dipanggil Presiden Terpilih… Read More

2 hours ago

Siap Gabung Kabinet Prabowo-Gibran, Erick Thohir: Amanah Ini akan Saya Jalankan Sebaik Mungkin

Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, menjadi salah satu tokoh yang… Read More

2 hours ago

Yusril Ihza Mahendra Ditugaskan Prabowo jadi Menko Hukum dan HAM

Jakarta - Salah satu tokoh yang dipanggil presiden terpilih Prabowo Subianto ke kediamannya di Jalan… Read More

3 hours ago

Inilah Daftar Nama Calon Menteri yang Dipanggil Presiden Terpilih Prabowo

Jakarta - Sederet ketua umum partai, pengusaha, hingga menteri kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipanggil… Read More

3 hours ago

Yuk, Intip Deretan Wajah Lama Menteri yang Dipanggil Prabowo ke Kertanegara

Jakarta – Jelang enam hari pelantikan Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Wakilnya Gibran Rakabuming Raka… Read More

4 hours ago

Masuk Kabinet Prabowo, Airlangga: Penugasan Sesuai Bidang Selama Ini Saya Geluti

Jakarta - Presiden Terpilih Prabowo Subianto memanggil Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto ke kediamannya di Jalan… Read More

4 hours ago