News Update

Indeks Reksa Dana Anjlok Dalam Sepekan

Jakarta – Kinerja reksa dana pekan lalu kurang menggembirakan. Melemahnya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dalam beberapa hari terakhir mendorong Indeks reksa dana melemah.

Berdasarkan riset Infovesta, Senin, 12 Maret 2018, pelemahan terdalam dicatatkan oleh indeks reksa dana saham yang anjlok lebih dari 2 persen, disusul oleh indeks reksa dana campuran dan pendapatan tetap.

Satu-satunya indeks reksa dana yang berhasil membukukan kinerja positif adalah indeks reksa dana pasar uang.

Terkoreksinya ketiga indeks reksa dana tersebut sejalan dengan kinerja underlying asset-nya yang juga melemah di pekan lalu, khususnya pasar saham dan obligasi pemerintah.

Disisi lain, dana kelolaan reksa dana hampir tembus Rp500 triliun, dimana Asset Under Management (AUM) reksa dana di luar jenis penyertaan terbatas per akhir Februari 2018 tercatat sebesar Rp492.92 triliun.

Baca juga: Indeks Reksa Dana Banyak Melemah Pekan Lalu

Jumlah tersebut mencakup reksa dana denominasi Rupiah dan US Dollar. Di bulan sebelumnya, AUM reksa dana berada di level 476.99 triliun. Artinya, selama bulan Februari dana kelolaan reksa dana berhasil tumbuh 3.34 persen.

Selama bulan Februari, mayoritas jenis reksa dana mencatatkan kenaikan dana kelolaan. Pertumbuhan tertinggi dicatatkan oleh reksa dana pasar uang yang meningkat 10.05 persen. Namun, kontribusi kenaikan dana kelolaan terbesar masih disumbang oleh jenis reksa dana saham yang naik Rp11.25 Triliun selama Februari 2018.

Meski dana kelolaan kebanyakan reksa dana mengalami peningkatan, AUM reksa dana pendapatan tetap dan campuran justru anjlok akibat kinerjanya yang terkoreksi tipis serta berkurangnya unit penyertaan pada kedua jenis reksa dana tersebut. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Per September 2024, Home Credit Membantu Distribusi Produk Asuransi ke 13 Juta Nasabah

Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More

6 hours ago

Berkat Hilirisasi Nikel, Ekonomi Desa Sekitar Pulau Obin Tumbuh 2 Kali Lipat

Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More

6 hours ago

Menkop Budi Arie Dukung Inkud Pererat Kerja Sama dengan Cina-Malaysia di Pertanian

Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More

7 hours ago

Ajak Nasabah Sehat Sambil Cuan, BCA Gelar Runvestasi

Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More

8 hours ago

IHSG Ambles hingga Tembus Level 7.200, Ini Tanggapan BEI

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

8 hours ago

BEI Gelar CMSE 2024, Perluas Edukasi Pasar Modal ke Masyarakat

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More

8 hours ago