News Update

INDEF: Impor Barang Modal “Jangan Dibenci”

Jakarta – Direktur Riset Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Berly Martawardaya menyambut positif seruan Presiden Jokowi untuk membenci produk asing pada Rakornas Kementerian Perdagangan beberapa waktu lalu.

Berly menilai, seruan tersebut dilontarkan Jokowi karena dampak dari terpukulnya bisnis UMKM akibat pandemi covid-19. Meski demikian, ia menyarankan untuk tidak semua produk asing harus dibenci. Sebab bilamana impor bahan baku ikut di stop maka akan menggangu rantai perdagangan nasional.

“Ya ini impor yang harus dibenci ya yang konsumtif, apa namanya yang tadi jam, sepatu, elektronik, yang up scale. Tapi kalau bahan baku dan bahan modal jangan (dibenci). Karena gitu-gitu dibutuhkan, kalau itu distop, dibatasi, lambat malah industri terganggu,” kata Berly dalam diskusi virtual di Jakarta, Senin 8 Maret 2021.

Berly menambahkan, sepatutnya Pemerintah semakin dewasa dalam menyikapi perdagangan global tidak seperti zaman dahulu. Menurutnya, impor bahan baku bisa diarahkan untuk meningkatkan rantai produksi dan manufaktur Indonesia.

“Dengan kita impor semakin memperkuat ratai produksi kita, manufaktur, jasanya sehingga makin kuat kita sehingga bisa kembali mengekspor,” tambah Berly.

Selain itu, ke depannya Berly juga mengimbau Pemerintah untuk semakin meningkatkan index iklim bisnis serta tegas dalam menindak korupsi di lingkungan bisnis agar Indonesia dipandang sebagai negara yang kuat dan bersih.

“Kuncinya bisnis climate dan berantas korupsi. Sebab bila index korupsi kita makin turun akan mengganggu. Kalau mau jadi negara yang kuat produksi ekonomi dan ekspornya harus bagus,” pungkas Berly. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Purbaya Akui Sudah Bertemu Juda Agung, Bahas Rotasi Wamenkeu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa bertemu eks Deputi Gubernur BI Juda Agung Soal kemungkinan… Read More

38 mins ago

Menkeu Purbaya Nilai Pelemahan Rupiah hanya Berdampak Minim ke Perekonomian

Poin Penting Menkeu Purbaya menilai pelemahan rupiah mendekati Rp17.000 per dolar AS berdampak minimal dan… Read More

47 mins ago

Wacana ‘Tukar Guling’ Jabatan Juda dan Keponakan Prabowo Dinilai Ancam Independensi BI

Poin Penting CELIOS menilai wacana tukar guling pejabat BI-Kemenkeu berisiko melemahkan citra independensi Bank Indonesia… Read More

49 mins ago

Kopdes Jadi Panggung Baru Gen Z dan Milenial Membangun Ekonomi Desa

Poin Penting Kopdes/Kel Merah Putih diarahkan jadi wadah bisnis anak muda, khususnya Gen Z dan… Read More

58 mins ago

Aceh, Sumbar, Sumut Aman dari Pemangkasan TKD 2026, DPR Angkat Bicara

Poin Penting DPR mendukung keputusan Presiden Prabowo untuk tidak memangkas anggaran TKD 2026 bagi Aceh,… Read More

1 hour ago

Seharian di Zona Hijau, IHSG Ditutup pada Posisi 9.134

Poin Penting IHSG mengakhiri perdagangan 20 Januari 2026 di level 9.134,70 atau naik tipis 0,01… Read More

1 hour ago