Moneter dan Fiskal

Impor Kurma RI Tembus 16,47 Ribu Ton di Februari, Ini Daftar Negara Pemasoknya

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan Indonesia mengimpor kurma sebanyak 16,47 ribu ton atau senilai USD18,09 juta pada Februari 2025.

Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan, secara historis, tren impor kurma cenderung meningkat dalam lima bulan menjelang Ramadan dan Lebaran.

“Pada Februari 2025, impor kurma tercatat sebesar 16,47 ribu ton atau senilai USD18,09 juta,” ujar Amalia dalam Rilis BPS, Senin, 17 Maret 2025.

Baca juga: Ini Daftar 13 Merek Kurma Israel yang Diboikot Jelang Ramadan

Amalia menuturkan mayoritas kurma yang diimpor Indonesia berasal dari Mesir, dengan jumlah mencapai 9,24 ribu ton atau setara dengan 56,12 persen dari total impor.

Negara asal impor terbesar kedua adalah Arab Saudi, dengan volume impor sebesar 2,69 ribu ton atau 16,32 persen dari total impor.

Sementara itu, Uni Emirat Arab (UEA) berada di posisi ketiga dengan jumlah impor sebesar 1,19 ribu ton atau 7,22 persen dari total impor kurma RI.

Baca juga: Angkutan Lebaran 2025, KCIC Siapkan 808 Ribu Kursi untuk Penumpang Whoosh

Lebih lanjut, jika dilihat secara kumulatif, sepanjang Januari-Februari 2025, impor kurma Indonesia mencapai 32,89 ribu ton atau senilai USD38,76 juta.

Amalia merinci, impor kurma secara kumulatif didominasi oleh Mesir dengan volume 19,39 ribu ton atau 58,95 persen dari total impor.

Selanjutnya, Arab Saudi menyumbang 13,87 persen, diikuti oleh Uni Emirat Arab (UEA) sebesar 8,96 persen, Tunisia sebesar 5,87 persen, dan Iran sebesar 4,39 persen. (*)

Editor: Yulian Saputra

Irawati

Recent Posts

IHSG Kembali Dibuka Turun 0,18 Persen ke Level 6.460

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9:00 WIB, 18 Maret 2025, Indeks Harga… Read More

47 mins ago

Rupiah Diprediksi Menguat terhadap Dolar AS usai Data Penjualan Ritel AS Lemah

Jakarta – Rupiah berpotensi menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS) yang melemah usai data penjualan ritel AS… Read More

1 hour ago

IHSG Berpeluang Lanjut Melemah, Dipicu Sentimen Ini

Jakarta - Phintraco Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini, Selasa,… Read More

2 hours ago

Akulaku Pede Hadapi Persaingan dengan Bank di Industri Paylater, Ini Strateginya

Jakarta - Masuknya perbankan ke sektor layanan buy now pay later (BNPL) menciptakan tantangan baru… Read More

3 hours ago

Zurich Syariah Genjot Asuransi Kendaraan Mikro Jelang Lebaran 2025

Jakarta - Memasuki periode libur Lebaran 2025, mobilitas masyarakat diprediksi akan meningkat. PT Zurich General… Read More

11 hours ago

Akulaku Targetkan Pembiayaan Baru Senilai Rp9,1 T di 2025

Jakarta - PT Akulaku Finance Indonesia menargetkan penyaluran pembiayaan baru naik 52 persen atau sebesar… Read More

11 hours ago