Internasional

IMF Proyeksikan The Fed Bakal Pangkas Suku Bunga di Akhir Tahun

Jakarta – Dana Moneter Internasional (International Monetary Fund/IMF) memproyeksikan bahwa Sentral Amerika atau Federal Reserve akan menurunkan suku bunga jelang akhir tahun.

“Kami memperkirakan bahwa The Fed akan berada pada posisi untuk menurunkan suku bunganya menjelang akhir tahun ini, dan penilaian tersebut terus dipertahankan,” kata Juru bicara IMF Julie Kozack, dilansir VOA Indonesia, Jumat, 12 Juli 2024.

Menurutnya, proyeksi penurunan suku bunga mengacu pada laporan Departemen Tenaga Kerja yang dirilis pada Kamis (11/7), menunjukkan Indeks Harga Konsumen (IHK) AS turun 0,1 persen pada bulan Juni. Kondisi ini merupakan penurunan bulanan pertama dalam empat tahun terakhir.

Baca juga : Di Pertemuan IMF dan World Bank, Bos BI Tekankan Pentingnya Bauran Kebijakan

Ia juga mencatat, pertumbuhan AS “sangat kuat” dan belanja federal yang besar untuk bantuan COVID-19 dan investasi di bidang infrastruktur, energi ramah lingkungan, dan semikonduktor akan memberikan dampak positif yang bertahan lama terhadap perekonomian AS.

Namun, pihaknya mengulangi saran kebijakan tahunan IMF baru-baru ini agar Amerika Serikat mengendalikan akumulasi utangnya.

Baca juga : Bos IMF Ingatkan ASEAN Bisa Alami Kerugian Gara-Gara Ini

“Saat ini defisit fiskal terlalu tinggi, dan inilah saatnya, terutama ketika perekonomian sedang kuat, untuk mengambil tindakan agar rasio utang terhadap PDB berada pada jalur penurunan yang signifikan. Dan hal ini memerlukan serangkaian langkah fiskal yang luas,” jelasnya.

IMF memperkirakan pembayaran bunga bersih AS atas utang federal diperkirakan mencapai 3,2 persen dari produk domestik bruto pada tahun fiskal 2024, yang berakhir pada 30 September, naik dari 2,4 persen pada tahun fiskal 2023 karena suku bunga yang lebih tinggi. 

“Rasio ini akan tetap tinggi bahkan dalam jangka menengah karena defisit dan tingkat utang yang lebih tinggi, “ pungkasnya. (*)

Editor : Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

PP Hapus Tagih Diteken Presiden Prabowo, Jumlahnya Capai Rp8,7 Triliun

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto resmi menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 47 Tahun 2024 tentang… Read More

25 mins ago

AXA Mandiri Meluncurkan Produk Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Suasana saat konferensi pers saat peluncuran Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera di Jakarta. Presiden Direktur… Read More

8 hours ago

Bank NTT dan Bank Jatim Resmi Jalin Kerja Sama Pembentukan KUB

Jakarta - PT. Bank Pembangunan Daerah (BPD) Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) resmi menandatangani nota… Read More

8 hours ago

Ekonomi RI Tumbuh 4,95 Persen di Kuartal III 2024, Airlangga Klaim Ungguli Singapura-Arab

Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III 2024 tercatat sebesar 4,95 persen, sedikit melambat dibandingkan kuartal… Read More

10 hours ago

Dukung Literasi EBT, PHE ONWJ Ajak Pelajar Cirebon Kenali Energi Surya

Jakarta - Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java (PHE ONWJ) terus berkomitmen mendukung pengembangan Energi Baru… Read More

10 hours ago

AXA Mandiri Hadirkan Asuransi Dwiguna untuk Bantu Orang Tua Atasi Kenaikan Biaya Pendidikan

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More

11 hours ago