Iman Rachman Gantikan Inarno Jadi Dirut BEI, Cek Profilnya

Jakarta – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memiliki Direktur Utama baru yakni Iman Rachman untuk menggantikan Inarno Djajadi yang terpilih sebagai Anggota Dewan Komisioner OJK. Iman Rachman akan menjabat sebagai Dirut BEI untuk periode 2022-2026.

Berdasarkan informasi yang beredar, pengumuman Iman Rachman untuk diangkat menjadi Dirut BEI akan diumumkan dan disahkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) BEI tang telah terjadwal pada 29 Juni 2022 mendatang.

Berdasarkan profilnya, Iman Rachman sebelumnya merupakan Direktur Strategi, Portofolio, dan Pengembangan Usaha PT Pertamina (Persero).

Selain itu, Iman juga pernah menjabat sebagai direksi di PT Perusahaan Pengelola Aset (Persero) tahun 2019 sampai 2020 sebagai Direktur Utama. Kemudian, ia juga pernah sebagai Direktur Keuangan di PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) tahun 2016 – 2018, dan Direktur Investment Banking PT Mandiri Sekuritas tahun 2003 – 2016.

Iman menempuh jalur pendidikan sarjana Fakultas Ekonomi Universitas Padjadjaran Bandung pada tahun 1995, dan kemudian meraih gelar Master of Business Administration in Finance dari Leeds University Business School, Leeds, West Yorkshire, Inggris pada 1997 silam.

Dengan demikian, berikut nama-nama direksi Bursa Efek Indonesia yang baru:

  • Direktur Utama: Iman Rachman
  • Direktur Penilaian Perusahaan: IGD N Yetna Setia
  • Direktur Keuangan dan Sumber Daya Manusia: Risa Effenita Rustam
  • Direktur Perdagangan dan Pengaturan anggota Bursa: Irvan Susandy
  • Direktur Pengembangan: Jeffrey Hendrik
  • Direktur Teknologi Informasi dan Manajemen Risiko: Sunandar
  • Direktur Pengawasan Transaksi dan Kepatuhan: Kristian Sihar Manullang

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

27 mins ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

6 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

7 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

8 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

9 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

12 hours ago