News Update

IHSG Terseret Pelemahan Bursa Global

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) anjlok sangat dalam di perdagangan sesi I siang, Selasa, 6 Febuari 2018.

Berdasarkan pantauan pasar, posisi IHSG merosot tajam hingga 162.85 poin atau 2,47% ke level 6,426.81.

Hal ini beriringan dengan pasar saham dunia yang rata-rata kompak mengalami pelemahan.

Indeks Nikkei 225 Jepang siang ini berada di level 21,610.24 atau mengalami pelemahan hingga 4,73% atau sebesar 1,071.84. Sementara Straits times Indeks Singapura anjlok hingga 2,93% ke level 3,380.91.

Analis PT Binaartha Sekuritas Reza Priyambada mengatakan, kekompakan pelemahan saham dunia tersebut lantaran kekhawatiran akan peningkatan secara signifikan tingkat suku bunga The Fed, setelah dirilisnya kenaikan data ketenagakerjaan memberikan imbas negatif dengan terjadinya aksi jual.

Baca juga: 3 Indeks Acuan Bursa Wall Street Menguat Pekan ini

Tidak hanya di bursa saham Asia, pada bursa saham Eropa pun juga ikut terkena imbas pelemahan seiring dengan kekhawatiran yang sama terkait potensi kenaikan tingkat suku bunga The Fed.

“Pada sektor keuangan, merupakan sektor yang tertekan paling dalam. Di sisi lain, pelaku pasar juga menanggapi rilis kinerja para emiten, data-data makroekonomi, hingga kondisi politik di Zona Euro, terutama kembali adanya negosiasi terkait Brexit antara Inggris dan Uni Eropa,” ujarnya.

Sementara di AS sendiri, kata Reza, pelaku pasar banyak melakukan aksi jual pada saham-saham keuangan dan energi sehingga menyeret pelemahan pada sejumlah sektor saham lainnya. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Target Penyaluran KUR 2025 Naik jadi Rp300 Triliun

Jakarta – Pemerintah menetapkan target penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp300 triliun untuk 2025. Hal ini ditetapkan dengan… Read More

47 mins ago

Wamen BUMN Cek Langsung Kesiapan SPKLU PLN Layani Kebutuhan Nataru

Jakarta - Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Komisaris PT PLN (Persero), Aminuddin… Read More

2 hours ago

Bank Banten Optimistis Tutup 2024 dengan Kinerja Positif

Jakarta – PT Bank Pembangunan Daerah Banten (Perseroda) Tbk atau Bank Banten optimistis menutup 2024… Read More

4 hours ago

Rijani Tirtoso Akhiri Tugas Sebagai Direktur Eksekutif LPEI, Siapa Penggantinya?

Jakarta – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengangkat Yon Arsal sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua… Read More

6 hours ago

Kemenperin Dorong Kolaborasi Startup dan IKM untuk Transformasi Digital

Jakarta – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) melalui Direktorat Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka (Ditjen IKMA)… Read More

14 hours ago

Ketua KPK Beberkan Proses Penetapan Tersangka Hasto Kristiyanto

Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menetapkan dua nama baru sebagai tersangka dalam pengembangan… Read More

18 hours ago