Market Update

IHSG Pekan Ini Diproyeksi Bergerak Sideways di Level 6.690-6.780

Jakarta – Ajaib Sekuritas melihat indeks harga saham gabungan (IHSG) di sepanjang pekan ini tanggal 10-14 Juli 2023 diproyeksikan akan bergerak sideways cenderung menguat dalam rentang 6.690-6.780.

Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih, melihat bahwa sepanjang semester I-2023, pergerakan IHSG melemah 2,68% yang ditopang pergerakan IHSG pada periode tersebut adalah saham-saham Big Caps.

“Khususnya pada sektor perbankan, barang konsumen primer, barang konsumen non primer, transportasi dan telekomunikasi. Sebaliknya, sektor dengan performa yang tertinggal, antara lain energi dan material dasar,” ucap Ratih dalam risetnya dikutip, 10 Juli 2023.

Sedangkan saham di sektor konsumen primer menarik di tengah landainya harga komoditas sebagai bahan baku, di sisi lain baik sektor konsumen primer dan non primer mendapatkan katalis positif dari menggeliatnya konsumsi domestik ditambah menjelang periode pesta demokrasi tahun 2024, dimana konsumsi di sektor riil cenderung meningkat.

“Kedua sektor tersebut turut diuntungkan dengan terapresiasinya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS, pasalnya sebagai besar komponen di segmen ritel dan primer cenderung impor, sehingga selisih kurs dapat diminimalisir dan berdampak pada kenaikan margin laba,” imbuhnya.

Adapun, kokohnya permintaan domestik tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada periode Mei 2023 di level 128,3, lebih tinggi dari bulan sebelumnya sebesar 126,1.

Sehingga, angka inflasi tahunan pada Juni 2023 di level 3,52% atau sesuai dengan target Bank Indonesia (BI) sebesar 2-4% dan dapat memberikan booster bagi kokohnya daya beli masyarakat. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Duh! Marak Anak Muda Nunggak Paylater hingga Sulit Akses KPR dan Dapat Kerja, Ini Pesan OJK

Balikpapan - Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa… Read More

1 hour ago

Bibit Edukasi Publik Soal Pasar Modal Lewat Art Jakarta 2024

Jakarta - PT Bibit Tumbuh Bersama (Bibit.id) ikut berpartisipasi dalam Art Jakarta 2024 yang diadakan… Read More

14 hours ago

Jadi Official Banking, Bank Saqu Hadirkan Beragam Hiburan dengan Edukasi Keuangan di Synchronize Festival 2024

Jakarta - Bank Saqu, layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta menegaskan komitmen untuk… Read More

14 hours ago

Prudential Syariah Luncurkan PRUCritical Amanah, Intip Tiga Manfaat Utamanya

Jakarta – PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) meluncurkan produk teranyar yakni PRUCritical Amanah. Asuransi… Read More

15 hours ago

Portal Aksesi OECD Jadi Fondasi untuk Penerapan Birokrasi Berstandar Internasional

Jakarta - Pemerintah mempercepat upaya Indonesia menjadi anggota penuh Organisation for Economic Co-operation and Development… Read More

17 hours ago

8 Perusahaan Asuransi Berada dalam Pengawasan Khusus OJK

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan hingga akhir September 2024 masih terdapat delapan perusahaan… Read More

18 hours ago