Market Update

IHSG Kembali Dibuka Menghijau 0,13%

Jakarta – Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (18/4) indeks harga saham gabungan (IHSG) kembali memasuki zona hijau pada level 6796,15 atau menguat 0,13% dari dibuka pada level 6787,58 di awal perdagangan hari ini.

Berdasarkan statistik RTI Business pada perdagangan hari ini, sebanyak 707 juta saham diperdagangkan, dengan frekuensi perpindahan tangan sebanyak 20 ribu kali, serta total nilai transaksi tercatat mencapai Rp218 miliar.

Kemudian, tercatat terdapat 120 saham terkoreksi, sebanyak 145 saham menguat dan sebanyak 223 saham tetap tidak berubah.

Sebelumnya, Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih, melihat IHSG pada hari ini diprediksi bergerak mixed dalam rentang 6.754 hingga 6.865.

Ratih menjelaskan dari domestik Badan Pusat Statistik (BPS) telah melaporkan neraca dagang Indonesia yang Kembali surplus selama 35 bulan beruntun pada periode Maret 2023.

“Surplus neraca dagang Indonesia periode Maret 2023 mencapai sebesar USD2,91 miliar. Adapun nilai ekspor tumbuh 9,89% mom mencapai sebesar USD23,5 miliar,” ucap Ratih dalam riset harian di Jakarta, 18 April 2023.

Adapun, dari mancanegara perbankan di Amerika Serikat (AS) mengurangi pinjaman dari dua fasilitas jaminan backstop The Federal Reserve. Perbankan AS memiliki pinjaman yang belum lunas hingga 12 April 2023 sebesar USD139,5 miliar. Pinjaman tersebut menurun dibanding dengan minggu sebelumnya sebesar US$ 148,7 miliar.

Sementara itu, neraca dagang Singapore pada Maret 2023 tercatat surplus SGD$6.166 miliar, lebih rendah dibanding capaian periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat surplus sebesar SGD$ 6,687 miliar. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

18 mins ago

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

10 hours ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

10 hours ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

10 hours ago

Askrindo Dukung Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More

10 hours ago

Presiden Prabowo Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi El Sol del Perú, Ini Maknanya

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memperoleh tanda kehormatan tertinggi, yakni “Grand Cross of the Order… Read More

12 hours ago