Market Update

IHSG Hari Ini Diproyeksi Menguat Terbatas, Berikut Katalis Penggeraknya

Jakarta – Ajaib Sekuritas memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) akan bergerak mixed cenderung menguat terbatas dalam rentang 6.820 hingga 6.980 pada hari ini (20/10).

“Pada perdagangan Kamis (19/10), IHSG ditutup turun 1,18 persen atau sebanyak 81,47 poin di level 6.846,42. Hari ini IHSG diprediksi bergerak mixed menguat terbatas dalam range 6.820-6.980,” ucap Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih dalam IHSG Daily Analysis di Jakarta, 20 Oktober 2023.

Baca juga: Mirae Asset: Perang Israel dan Hamas Berdampak Terbatas ke IHSG

Ratih menjelaskan bahwa, sentimen yang memengaruhi pergerakan IHSG hari ini antara lain, Bank Indonesia (BI) yang telah memutuskan untuk menaikan suku bunga BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) sebesar 25 bps menjadi 6 persen, dengan Deposit Facility sebesar 5,25 persen, dan Lending Facility sebesar 6,75 persen.

“Sebelumnya BI menetapkan suku bunga di level 5.75 persen sejak awal tahun 2023. Kenaikan suku bunga pada Oktober 2023 bertujuan untuk memperkuat stabilitas nilai tukar rupiah, mengurangi dampak ketidakpastian ekonomi global, serta mengantisipasi imported inflation,” imbuhnya.

Tidak hanya itu, BI juga memproyeksikan ketidakpastian ekonomi global di tengah era suku bunga tinggi yang berpotensi membawa pertumbuhan ekonomi global di level 2,9 persen di tahun 2023, di mana pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2023 akan berada di kisaran 4,5-5,3 persen.

Sedangkan dari mancanegara, kawasan Eropa pada September 2023 mencatat inflasi tahunan sebesar 4,3 persen, turun dari bulan sebelumnya sebesar 5,2 persen sekaligus menjadi inflasi terendah sejak Oktober 2021.

Baca juga: IHSG di Oktober Cenderung Menguat, Bank KBMI 4 jadi Penopang?

Sementra itu dari Asia, Jepang mencatatkan surplus neraca dagang pada September 2023 sebesar JPY62,44 miliar, angka ini lebih baik dibandingkan bulan sebelumnya yang tercatat defisit JPY937,8 miliar.

Adapun, Bank Sentral Korea (BOK) menetapkan suku bunga di level 3,5 persen pada Oktober 2023, dimana level tersebut tetap dalam enam periode beruntun, dimana sebelumnya kenaikan suku bunga BOK telah terjadi sebesar 300 bps hingga Januari 2023. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Modal Ventura Optimistis Kenaikan PPN Tak Guncang Portofolio, Ini Alasannya

Jakarta – Sejumlah perusahaan modal ventura merespons rencana kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari 11 persen… Read More

1 min ago

Bank QNB Indonesia Dorong Keterampilan Finansial Generasi Muda

Jakarta – PT Bank QNB Indonesia Tbk ("Bank"), anak usaha QNB Group, institusi finansial terbesar… Read More

4 mins ago

RUPSLB Adaro Bagikan Dividen Rp41,7 Triliun dan Ganti Nama jadi AlamTri Resources

Jakarta - PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) pada hari ini (18/11) telah melangsungkan Rapat… Read More

2 hours ago

Gandeng Smartfren, IIF Salurkan Kredit Sindikasi Senilai Rp500 Miliar

Dukung Akses Telekomunikasi danInformasi, IIF Salurkan Kredit SindikasiRp500 miliar. PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF)bekerja sama… Read More

2 hours ago

Agung Podomoro Land Jual Hotel Pullman Ciawi Vimalla Hills untuk Bayar Utang

Jakarta - PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) resmi menjual salah satu kepemilikan aset propertinya, yakni… Read More

3 hours ago

Jadi Konstituen Indeks MSCI ESG Indonesia, Skor ESG BBNI Masuk 5 Terbaik

Jakarta - Saham PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (kode saham: BBNI) menempati posisi penting… Read More

4 hours ago