Jakarta–Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup terpangkas 22,71 poin atau 0,43% ke level 5.231,65 pasalnya perdagangan Jumat, 16 Desember 2016. Sementara indeks LQ45 ditutup melemah 7,00 poin atau 0,80% ke level 873.67.
Aksi jual saham terus mewarnai perdagangan hari ini, kondisi tersebutpun mendorong indeks tertekan hampir sepanjang perdagangan.
Perdagangan hari ini sendiri berjalan marak dengan frekuensi saham ditransaksikan sebanyak 257.945 kali dengan total volume perdagangan sebanyak 14,915 miliar saham senilai Rp9,54 triliun. Sebanyak 122 saham naik, 184 saham turun, dan 97 saham stagnan.
Saham-saham yang masuk dalam jajaran top gainers di antaranya Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat (BJBR) naik Rp550 poin ke Rp2.950, Capitol Nusantara (CANI) naik Rp275 ke Rp1.625, Indocement Tunggal (INTP) naik Rp225 ke Rp16.375, dan Semen Indonesia (SMGR) naik Rp200 Rp9.175.
Sedangkan saham-saham yang masuk dalam jajaran top losers di antaranya Gudang Garam (GGRM) turun Rp750 ke Rp65.550, United Tractors (UNTR) turun Rp575 ke Rp21.975, Maskapai Reasuransi (MREI) turun Rp410 ke Rp3.690, dan Indo Tambangraya (ITMG) turun Rp275 ke Rp17.225. (*)
Editor: Paulus Yoga
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More
Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More
Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More