Market Update

IHSG Ditutup pada Zona Hijau ke Level 7.255

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini (31/7) ditutup pada zona hijau ke level 7.255,76 atau naik 0,19 persen dari dibuka pada level 7.241,99 pada pembukaan perdagangan hari ini.

Berdasarkan statistik RTI Business tercatat sebanyak 282 saham terkoreksi, 311 saham menguat, dan 203 saham tetap tidak berubah. Sebanyak 22,74 miliar saham diperdagangkan dengan 923 ribu kali frekuensi perpindahan tangan, serta total nilai transaksi mencapai Rp13,16 triliun. 

Kemudian, seluruh indeks mengalami pergerakan yang menguat, dengan IDX30 menguat 0,39 persen menjadi 457,58, LQ45 menguat 0,32 persen menjadi 920,60, JII menguat 0,59 persen menjadi 516,38, dan Sri-Kehati menguat 0,42 persen menjadi 405,16. 

Baca juga: Usai Rilis Kinerja, Begini Pergerakan Saham BBCA dan BBRI

Lalu, mayoritas sektor juga mengalami penguatan, di antaranya adalah sektor industrial menguat 1,57 persen, sektor kesehatan naik 0,94 persen, sektor infrastruktur menguat 0,89 persen, sektor bahan baku naik 0,72 persen.

Serta, sektor properti menguat 0,64 persen, sektor siklikal meningkat 0,40 persen, sektor transportasi dan sektor keuangan naik 0,20 persen.

Lalu, sektor lainnya mengalami pelemahan, dengan sektor teknologi turun paling dalam 1,70 persen, sektor non-siklikal melemah 0,15 persen, dan sektor energi naik 0,03 persen. 

Sederet saham top gainers di antaranya adalah PT Jaya Trishindo Tbk (HELI), PT Artha Mahiya Investama Tbk (AIMS), dan PT Asia Sejahtera Mina Tbk (AGAR).

Baca juga: Optimalkan Investasi, BEI Luncurkan Indeks IDX Cyclical Economy 30

Sedangkan saham top losers adalah PT Dosni Roha Indonesia Tbk (ZBRA), PT Berkah Beton Sadaya Tbk (BEBS), dan PT Mira International Resources Tbk (MIRA).

Adapun, tiga saham teratas yang paling sering diperdagangkan, yaitu PT Atlantis Subsea Indonesia Tbk (ATLA), PT Astra International Tbk (ASII), dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI). (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Tuntut Gibran Diganti, Ini Respons Presiden Prabowo terhadap Purnawirawan TNI

Jakarta - Penasihat Khusus Presiden Bidang Politik dan Keamanan, Wiranto mengungkapkan, Presiden Prabowo menghargai dan memahani delapan… Read More

2 mins ago

Laba Bank Jago Naik 178 Persen di Kuartal I-2025, Nilainya Segini

Jakarta – PT Bank Jago Tbk mencatatkan laba bersih Rp60 miliar di kuartal I/2025. Angka… Read More

50 mins ago

Rupiah Diprediksi Melemah Akibat Dolar AS yang Kembali Menguat

Jakarta – Nilai tukar rupiah diproyeksikan akan melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS), dipengaruhi oleh sikap Presiden… Read More

3 hours ago

IHSG Hijau Lagi, Analis Prediksi Penguatan Terbatas di Kisaran 6.540–6.750

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali dibuka di zona hijau ke level 6.664,85… Read More

3 hours ago

Lewat OJK Infinity 2.0, Ekraf Siap Jadi Penggerak Ekonomi Nasional

Jakarta – Kementerian Ekonomi Kreatif (Kemenekraf) resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan Otoritas Jasa Keuangan… Read More

3 hours ago

Pasar Modal Indonesia Volatil, OJK: Masih Ada Kepercayaan dari Investor Retail

Jakarta - Saat ini, pasar modal Indonesia tengah menghadapi kondisi yang volatil. Menurut Ketua Dewan… Read More

5 hours ago