News Update

IHSG Ditutup Naik Tipis

infobank Jakarta–Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik tipis 0,79poin atau 0,01 persen ke level 5.432,38 pada perdagangan Rabu, 15 Maret 2017. Sementara Indeks LQ45 turun 1,84 poin atau 0,20 persen ke 898,43.

Indeks naik tipis seiring belum maraknya sentimen positif yang muncul di pasar. Kondisi tersebut membuat Indeks bergerak flat sepanjang perdagangan.

Perdagangan hari ini sendiri berjalan cukup ramai dengan frekuensi mencapai 308.041 kali transaksi senilai Rp5,57 triliun.

Saham-saham yang masuk jajaran top gainers di antaranya adalah Jembo Cable (JECC) naik Rp650 poin (11,30%) ke Rp6.400, Indoritel Makmur (DNET) naik Rp490 (24,50%) ke Rp2.490, Medco Energy (MEDC) naik Rp370 poin (14,40%) ke Rp2.940 dan Indocement (INTP) naik Rp250 poin (1,62%) ke Rp15.650.

Sementara yang masuk jajaran top losers di antaranya adalah United Tractors (UNTR) turun Rp600 poin (2,31%) ke Rp25.350, Samudra Indonesia (SMDR) turun Rp300 poin (4,76%) ke Rp6.000, Buana Finance (BBLD) turun Rp190 poin (23,31%) ke Rp625, dan Mitra Adi Perkasa (MAPI) turun Rp175 poin (3,14%) ke Rp5.400.

Berikut situasi di bursa regional sore hari ini Indeks Nikkei 225 melemah 32,119 poin (0,16%) ke level 19.577,381.Indeks Hang Seng turun tipis 35,100 poin (0,15%) ke level 23.792,85.Indeks Komposit Shanghai menguat 2,48 poin (0,08%) ke level 3.241,81.Indeks Straits Times berkurang 5,97 poin (0,19%) ke level 3.137,43. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Dwitya Putra

Recent Posts

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

3 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

7 hours ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

13 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

13 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

14 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

15 hours ago