News Update

IHSG Ditutup Naik 10 Poin

Jakarta–Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik 10,98 poin atau 0,20 persen ke level 5.372,07 pada perdagangan Kamis, 9 Februari 2017. Sementara Indeks LQ45 ditutup naik tipis 0,56 poin atau 0,06 persen ke level 894,45.

Aksi beli saham jadi pondorong penguatan indeks hari ini, meski tidak terlalu besar. Kondisi tersebut mendorong Indeks menguat sepanjang perdagangan.

Perdagangan hari ini sendiri berjalan cukup ramai dengan frekuensi transaksi sebanyak 433.540 kali dengan volume 31,919 miliar lembar saham senilai Rp9,31 triliun. Sebanyak 171 saham naik, 148 turun, dan 101 saham stagnan.

Saham-saham yang naik signifikan dan masuk dalam jajaran top gainers di antaranya adalah Semen indonesia (SMGR) naik Rp375 ke Rp9.625, Blue Bird (BIRD) naik Rp370 ke Rp3.230, Jasa Marga (JSMR) naik Rp300 ke Rp4.680.

Sementara saham-saham yang turun cukup dalam dan masuk dalam kategori top losers antara lain Bukit Asam (PTBA) turun Rp325 ke Rp11.075, Siloam (SILO) turun Rp275 ke Rp13.200, Astra Agro (AALI) turun Rp250 ke Rp15.600, dan United Tractor (UNTR) turun Rp250 ke Rp22.750.

Bursa-bursa Asia rata-rata ditutup di zona hijau sore ini. Hanya pasar saham Jepang yang masih melemah dengan Indeks Nikkei 225 turun 99,93 poin (0,53%) ke level 18.907,67. Indeks Hang Seng naik 40,01 poin (0,17%) ke level 23.525,14.Indeks Komposit Shanghai menguat 16,20 poin (0,51%) ke level 3.183,18.Indeks Straits Times bertambah 10,60 poin (0,35%) ke level 3.077,13. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Dwitya Putra

Recent Posts

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

8 mins ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

4 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

7 hours ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

13 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

13 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

14 hours ago