Categories: Market Update

IHSG Ditutup Menguat 38 Poin

Jakarta–Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali ditutup menguat 38,865 poin atau 0,83% ke level 4.691,711 pada perdagangan Senin, 26 Oktober 2015. Sementara Indeks saham unggulan LQ45 ditutup melonjak 8,161 poin atau 1,01% ke level 812,899.

Penguatan IHSG terjadi seiring aksi beli selektif yang dilakukan investor di berbagai sektoral, khususnya saham-saham unggulan.

Alhasil enam dari sepuluh sektoral saham di lantai bursa kompak menguat, sementara pelemahan hanya terjadi pada sektor agri, industri dasar dan aneka industri.

Berdasarkan data penutupan, penguatan saham paling besar terjadi pada sektor finance sebesar 1,7% disusul sektor tambang 1%. Sementara pelemahan paling besar terjadi pada sektor agri 1,2%.

Perdagangan hari ini berjalan cukup ramai dengan frekuensi transaksi sebanyak 251.707 kali dengan volume 7,033 miliar lembar saham. Sebanyak 154 saham naik, 125 turun, dan sisanya 88 saham stagnan.

Saham-saham yang naik signifikan dan masuk dalam jajaran top gainers di antaranya adalah Matahari (LPPF) naik Rp950 ke Rp17.425, Lippo Insurance (LPGI) naik Rp675 ke Rp5.925, Intermedia (MDIA) naik Rp610 ke Rp3.400, dan BRI (BBRI) naik Rp400 ke Rp11.600. (*) Dwitya Putra

Paulus Yoga

Recent Posts

Lewat AKSes KSEI, OJK Dorong Transparansi dan Pengawasan Pasar Modal

Poin Penting OJK mendorong keterbukaan informasi pasar modal melalui sistem pelaporan elektronik AKSes KSEI dan… Read More

1 hour ago

Penjualan Emas BSI Tembus 2,18 Ton, Mayoritas Pembelinya Gen Z dan Milenial

Poin Penting Penjualan emas BSI tembus 2,18 ton hingga Desember 2025, dengan jumlah nasabah bullion… Read More

2 hours ago

Transaksi Syariah Card Melonjak 48 Persen, Ini Penopangnya

Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More

2 hours ago

Purbaya Siapkan Jurus Baru Berantas Rokok Ilegal, Apa Itu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More

2 hours ago

Permata Bank Mulai Kembangkan Produk Paylater

Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More

2 hours ago

OJK Gandeng Bareskrim Polri Tangani Kasus Penipuan Sektor Keuangan

Poin Penting OJK menyiapkan aturan pengawasan finfluencer yang ditargetkan rampung pertengahan 2026, dengan fokus pada… Read More

3 hours ago