News Update

IHSG Ditutup Menguat 26 Poin

Jakarta -Pada penutupan perdagangan Jumat, 15 Juli 2016, IHSG ditutup menguat 26,63 poin atau 0,52% ke level 5.110,18. Sedangkan indeks saham unggulan LQ45 menguat 5,26 poin atau 0,60% menjadi 877,49.

Aksi beli yang dilakukan investor menjadi pemicu kenaikan IHSG. Kondisi tersebut mendorong mayoritas sektoral saham ditutup kompak menguat.

“IHSG menguat di tengah pasar menantikan kinerja emiten di kuartal II-2016,” ungkap Riset Samuel Sekuritas Indonesia.

Perdagangan hari ini sendiri berjalan marak dengan frekuensi saham ditransaksikan sebanyak 308.353 kali transaksi dengan total volume 7,22 miliar saham senilai Rp7,64 triliun. Sebanyak 164 saham naik, 127 turun dan 100 tidak bergerak.

Untuk saham yang mengalami penguatan signifikan antara lain PT Mayora Indah Tbk (MYOR) naik Rp800 menjadi Rp39.000, PT Matahari Departement Store Tbk (LPPF) menguat Rp675 menjadi Rp21.500 dan PT Maskapai Reasuransi Indonesia Tbk (MREI) menanjak Rp500 menjadi Rp5.000

Sementara saham yang mengalami koreksi signifikan di antaranya PT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun Rp1.725 menjadi Rp70.400, PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) melemah Rp225 menjadi Rp9.050 dan PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) terkoreksi Rp150 menjadi Rp16.750. (*) Dwitya Putra

 

 

Editor: Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

Intip Strategi Zurich Topas Life Pacu Pertumbuhan Bisnis

Jakarta - Zurich Topas Life terus memperkuat posisinya di industri asuransi dengan beragam inovasi digital… Read More

43 mins ago

IHSG Berpeluang Terkoreksi, Simak 4 Rekomendasi Saham Berikut

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

58 mins ago

Allianz Syariah Ajak Masyarakat Pahami Pentingnya Perlindungan Asuransi

Jakarta - PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia (Allianz Syariah) terus berupaya meningkatkan literasi masyarakat tentang… Read More

8 hours ago

BPJS Ketenagakerjaan Terapkan Strategi Baru untuk Tangkal Fraud

Jakarta – Pesatnya perkembangan teknologi di era modern tidak hanya membawa kemudahan, tetapi juga meningkatkan… Read More

8 hours ago

Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan, Bank Mandiri Taspen Hadirkan Program Wirausaha

Jakarta - Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) terus menunjukkan komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan para nasabahnya,… Read More

8 hours ago

OJK Sebut Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Masih Evaluasi Internal

Jakarta – Rencana aksi korporasi BTN untuk mengakuisisi bank syariah lain masih belum menemukan titik terang. Otoritas… Read More

10 hours ago