Categories: Market Update

IHSG Ditutup Melonjak 72 Poin

Jakarta–Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melonjak 72,511 poin atau 1,62% ke level 4.555,964 pada perdagangan Kamis, 17 Desember 2015. Sementara Indeks LQ45 ditutup melesat 17,910 poin atau 2,32% ke level 790,958.

Aksi beli saham di berbagai sektor jadi pendorong indeks hari ini bisa bergerak positif. Kondisi tersebut mendorong mayoritas sektoral saham di lantai bursa kompak menguat.

Transaksi investor asing sendiri hingga sore hari ini tercatat melakukan pembelian bersih (foreign net buy) senilai Rp1,136 triliun di seluruh pasar. Namun di pasar reguler dana asing yang masuk Rp586,078 miliar.

Perdagangan hari ini berjalan cukup ramai dengan frekuensi transaksi sebanyak 241.080 kali dengan volume 6,181 miliar lembar saham senilai Rp6,061 triliun. Sebanyak 188 saham naik, 89 turun, dan sisanya 84 saham stagnan.

Saham-saham yang naik signifikan dan masuk dalam jajaran top gainers di antaranya adalah Mayora (MYOR) naik Rp1.750 ke Rp28.500, Unilever (UNVR) naik Rp1.650 ke Rp37.000, Merck (MERK) naik Rp1.000 ke Rp130.000, dan Matahari (LPPF) naik Rp775 ke Rp17.875. (*) Dwitya Putra

Paulus Yoga

Recent Posts

Purbaya Akui Sudah Bertemu Juda Agung, Bahas Rotasi Wamenkeu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa bertemu eks Deputi Gubernur BI Juda Agung Soal kemungkinan… Read More

1 hour ago

Menkeu Purbaya Nilai Pelemahan Rupiah hanya Berdampak Minim ke Perekonomian

Poin Penting Menkeu Purbaya menilai pelemahan rupiah mendekati Rp17.000 per dolar AS berdampak minimal dan… Read More

1 hour ago

Wacana ‘Tukar Guling’ Jabatan Juda dan Keponakan Prabowo Dinilai Ancam Independensi BI

Poin Penting CELIOS menilai wacana tukar guling pejabat BI-Kemenkeu berisiko melemahkan citra independensi Bank Indonesia… Read More

1 hour ago

Kopdes Jadi Panggung Baru Gen Z dan Milenial Membangun Ekonomi Desa

Poin Penting Kopdes/Kel Merah Putih diarahkan jadi wadah bisnis anak muda, khususnya Gen Z dan… Read More

2 hours ago

Aceh, Sumbar, Sumut Aman dari Pemangkasan TKD 2026, DPR Angkat Bicara

Poin Penting DPR mendukung keputusan Presiden Prabowo untuk tidak memangkas anggaran TKD 2026 bagi Aceh,… Read More

2 hours ago

Seharian di Zona Hijau, IHSG Ditutup pada Posisi 9.134

Poin Penting IHSG mengakhiri perdagangan 20 Januari 2026 di level 9.134,70 atau naik tipis 0,01… Read More

2 hours ago