News Update

IHSG Diproyeksikan Menguat Terbatas

Jakarta – Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini diperkirakan akan kembali mengalami penguatan terbatas, setelah kemarin mampu berbalik arah menguat ke level 5.691.

Menurut analis PT Reliance Sekuritas Tbk, Lanjar Nafi, secara teknikal, laju IHSG diprediksi bergerak dengan range dikisaran 5.665-5.760.

“IHSG diprediksi menguat terbatas dengan range 5.665-5.760,” kata Lanjar di Jakarta, Selasa, 13 Juni 2017.

Dia menyebutkan, pada perdagangan kemarin IHSG dibuka menguat hingga menjelang preclossing dan bertahan pada kenaikan sebesr 0,5 persen. Meski, pada akhirnya IHSG ditutup mengalami kenaikan 0,28 persen di level 5.691.

Sentimen positif yang mendukung diantaranya data penjualan kendaraan bemotor mengalami kenaikan signifikan sebesar 15,2 persen dari -18,8 persen di periode sebelumnya.

Lebih lanjut dia menyatakan, sektor aneka industri memimpin penguatan hingga sebesar 0,85 persen di akhir sesi perdagangan. Sementara itu, kata Lanjar, investor asing tercatat melakukan net buy senilai Rp617.72 miliar.

Dengan demikian, menurut Lanjar, perkiraan adanya penguatan terbatas pada laju IHSG di perdagangan hari ini mesti direspons para pelaku pasar dengan mengakumulasi saham ICBP, INDF, LPKR, LSIP, SMRA, ROTI, WSKT, ADHI dan ISAT. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

7 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

7 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

9 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

9 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

11 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

11 hours ago