Market Update

IHSG Diprediksi Bergerak di Rentang 6.995-7.017, Cek Rekomendasi Sahamnya

Jakarta – MNC Sekuritas melihat pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari ini (3/10) masih akan berpeluang menguat dalam jangka pendek untuk menguji rentang area 6.995 hingga 7.017.

“Saat ini, dalam jangka pendek masih terdapat kemungkinan akan adanya peluang IHSG menguat untuk membentuk wave b dari wave (ii) ke rentang area 6.995-7.017,” tulis manajemen dalam risetnya di Jakarta, 3 Oktober 2023.

Baca juga: IHSG di Oktober Cenderung Menguat, Bank KBMI 4 jadi Penopang?

Namun, selama belum mampu break area resistance di level 7.046, maka posisi IHSG masih rawan berbalik bakal terkoreksi untuk menguji area support di 6.900 dan akan menuju ke rentang 6.747 hingga 6.861.

Adapun, MNC Sekuritas juga merekomendasikan beberapa saham untuk hari ini, di antaranya adalah ACES, BBRI, JPFA, dan MAPA.

ACES – Buy on Weakness

ACES menguat 4,7 persen ke 785 disertai dengan munculnya volume pembelian. Selama ACES masih mampu berada di atas 745 sebagai stoplossnya, maka posisi ACES saat ini diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave a dari wave (v) dari wave [c].
Buy on Weakness: 765-780
Target Price: 820, 865
Stoploss: below 745

BBRI – Buy on Weakness

BBRI menguat 0,5 persen ke 5.250 disertai dengan munculnya volume pembelian. Namun, kami perkirakan posisi BBRI saat ini sedang berada pada bagian dari wave [v] dari wave C dari wave (A), sehingga BBRI masih rawan terkoreksi dan dapat dimanfaatkan untuk BoW.
Buy on Weakness: 5.125-5.200
Target Price: 5.350, 5.500
Stoploss: below 5.025

JPFA – Buy on Weakness

JPFA menguat 1,2 persen ke 1.300 disertai dengan munculnya volume pembelian dan pergerakan JPFA masih tertahan oleh MA60. Kami perkirakan, saat ini JPFA sedang berada pada bagian dari wave (iv) dari wave [i] sehingga koreksi JPFA dapat dimanfaatkan untuk BoW.
Buy on Weakness: 1.240-1.285
Target Price: 1.335, 1.410
Stoploss: below 1.200

Baca juga: Ketidakpastian Penurunan Suku Bunga The Fed, Bikin Pasar Modal Bergerak Volatile

MAPA – Buy on Weakness

MAPA menguat 2,5 persen ke 820 disertai dengan munculnya volume pembelian. Saat ini, posisi MAPA diperkirakan sedang berada di awal wave 5 dari wave (3), sehingga MAPA masih berpeluang melanjutkan penguatannya pada label hitam.
Buy on Weakness: 785-815
Target Price: 875, 965
Stoploss: below 760. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

21 mins ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

45 mins ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

58 mins ago

Askrindo Dukung Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More

1 hour ago

Presiden Prabowo Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi El Sol del Perú, Ini Maknanya

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memperoleh tanda kehormatan tertinggi, yakni “Grand Cross of the Order… Read More

3 hours ago

RUPS PLN Rombak Pengurus, Berikut Direksi dan Komisaris Terbarunya

Jakarta – PT PLN (Persero) telah melakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), pada Kamis (14/11).… Read More

3 hours ago