Market Update

IHSG Diprediksi Bakal Melemah, Cek 4 Rekomendasi Saham Berikut

Jakarta – MNC Sekuritas melihat pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari ini (6/3) masih berpeluang untuk melanjutkan koreksinya dan menguji level 7.202 hingga 7.234 terlebih dahulu. 

“Waspadai pada label hitam, posisi IHSG sedang berada di awal wave c dari wave (ii) yang berarti IHSG masih rawan melanjutkan koreksinya untuk menguji 7.202-7.234 dahulu,” tulis manajemen dalam risetnya di Jakarta, 6 Maret 2024.

Hal tersebut dipicu oleh IHSG yang ditutup melemah 0,40 persen ke level 7.247 pada perdagangan kemarin (5/3), yang masih didominasi oleh volume penjualan. Namun, koreksi IHSG masih tertahan oleh MA60.

Baca juga: Harga Saham Emiten Afiliasi Kaesang Pangarep PMMP Naik Usai Umumkan Private Placement

MNC Sekuritas juga merekomendasikan beberapa saham untuk hari ini, di antaranya adalah PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES), PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS), PT Bukit Asam Tbk (PTBA), dan PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA).

ACES – Buy on Weakness 

ACES terkoreksi 1,83 persen ke 805 dan masih didominasi oleh volume penjualan, posisi ACES pun sudah berada di bawah MA20. Selama ACES masih mampu berada di atas 760 sebagai stoplossnya, maka posisi ACES saat ini diperkirakan sudah berada di akhir wave [ii] dari wave 3, sehingga koreksinya akan relatif terbatas dan berpeluang menguat kembali.
Buy on Weakness: 780-800
Target Price: 860, 920
Stoploss: below 760

BRIS – Accum Buy 

BRIS menguat 0,83 persen ke 2.430 dan disertai oleh munculnya volume pembelian, posisi BRIS saat ini masih berada di atas MA20. MNC Sekuritas perkirakan posisi BRIS saat ini sedang berada di awal wave [ii] dari wave 3, sehingga BRIS masih rawan berbalik terkoreksi dan dapat dimanfaatkan untuk akumulasi.
Accum Buy: 2.160-2.310
Target Price: 2.550, 2.660
Stoploss: below 2.120

PTBA – Buy on Weakness 

PTBA menguat 1,86 persen ke 2.740 disertai dengan peningkatan volume pembelian. Saat ini, posisi PTBA diperkirakan sedang berada di akhir wave (v) dari wave [i], sehingga penguatannya akan relatif terbatas dan rawan terkoreksi membentuk wave [ii] dari wave C.
Buy on Weakness: 2.610-2.690
Target Price: 2.850, 2.920
Stoploss: below 2.560

Baca juga: Kinerja Moncer, Harga Saham Astra International Tembus ke Level Rp5.375

TOBA – Buy on Weakness 

TOBA menguat 3,68 persen ke 282 disertai dengan peningkatan volume pembelian, posisi TOBA pun mampu berada di atas MA60. Saat ini, posisi TOBA diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave (iii) dari wave [iii], sehingga TOBA berpeluang melanjutkan penguatannya.
Buy on Weakness: 264-278
Target Price: 298, 316
Stoploss: below 258. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

2 hours ago

Gandeng BGN, ID FOOD Siap Dukung Program Makan Sehat Bergizi

Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More

7 hours ago

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

8 hours ago

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

17 hours ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

18 hours ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

18 hours ago