Market Update

IHSG Dibuka Terkoreksi 0,07% Pada Hari Ini

Jakarta – Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9:00 WIB (26/1) indeks harga saham gabungan (IHSG) kembali terkoreksi ke zona merah di level 6.825 atau melemah 0,07%.

Berdasarkan statistik RTI Business pada perdagangan hari ini, sebanyak 892 juta saham diperdagangkan, dengan frekuensi perpindahan tangan sebanyak 22 ribu kali, serta total nilai transaksi tercatat mencapai Rp224 miliar.

Kemudian, tercatat terdapat 106 saham terkoreksi, sebanyak 170 saham menguat dan sebanyak 231 saham tetap tidak berubah.

Sebelumnya, BNI Sekuritas melihat bahwa koreksi IHSG di hari ke-2 memberikan peluang untuk buy on weakness, selama di atas 6.820 dan candle lower low pada hari ini. Trend bullish, selama di atas 6.845. IHSG closing di bawah 5 day MA (6.830) dan di bawah 6.986 (200 day MA).

Indikator MACD bearish, stochastic overbought, candle lower low. Jika bisa di tutup harian di bawah 6.845, IHSG masih berpeluang koreksi, target 6.784, 6.715 DONE, 6.621 DONE, 6.557 DONE. Jika closed di atas 6.845, peluang menuju 6.906 DONE, 6.992, 7.046. Range breakout berada di 6.557- 6.953. 

“Level resistance berada 6.860, 6.885, 6.906, 6.994 dengan support 6.802, 6.755, 6.726, 6.708. Perkiraan range di rentang: 6.780 – 6.840,” ucap Head of Technical Analyst Research BNI Sekuritas, Andri Zakarias Siregar dalam risetnya di Jakarta, 26 Januari 2023.

Pada perdagangan kemarin (25/1), bursa di kawasan regional Asia Pasifik mengalami pergerakan yang beragam. Bursa Australia, yaitu S&P/ASX 200 dan All Ordinaries mengalami koreksi. Australia telah melaporkan inflasi 4Q-22 sebesar 7,8% yoy, di atas ekspektasi dan tertinggi dalam 32 tahun terakhir.

Singapura mencatat inflasi Desember 2022 sebesar 6,5% yoy, turun dibandingkan bulan sebelumnya. Thailand menaikkan suku bunga 25 bps menjadi 1,5%, sesuai ekspektasi. Bursa China, Taiwan dan Hong Kong masih tutup. Hari ini Philipina akan menyampaikan tingkat pertumbuhan ekonomi pada 4Q-22

Dari Amerika Serikat (AS), kemarin indeks Dow Jones Industrial Average ditutup menguat tipis sebesar 0,03%, namun di sisi lain S&P 500 melemah 0,02%, begitu juga dengan indeks Nasdaq yang terkoreksi sebesar 0,18%. Microsoft menyampaikan target yang kurang optimis sehingga memicu kekhawatiran terhadap pertumbuhan dan harga sahamnya tercatat sedikit turun.

Adapun, malam ini AS akan menyampaikan tingkat pertumbuhan ekonomi pada 4Q22 secara qoq dan Kanada menaikkan suku bunga 25 bps menjadi 4,5%, sesuai dengan perkiraan. Sedangkan, bursa Eropa ditutup melemah. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

KPK, Ilusi Kerugian Negara, dan Bahaya “Narasi Paksa” dalam Kasus Dana Nonbujeter Bank BJB

Oleh The Finance Team MASIHKAH Indonesia berlandaskan hukum? Pertanyaan itu kembali muncul dalam setiap diskusi… Read More

19 mins ago

Apakah Benar AS Keluar dari PBB? Cek Faktanya Berikut Ini

Poin Penting Kabar AS keluar dari PBB memicu tanda tanya publik, mengingat AS merupakan salah… Read More

5 hours ago

Kasus Dugaan Penipuan Kripto Jadi Sorotan, Polda Metro Jaya Turun Tangan

Poin Penting Investasi kripto kembali menjadi sorotan setelah adanya laporan dugaan penipuan yang dilayangkan ke… Read More

5 hours ago

4 WNI Dilaporkan Diculik Bajak Laut di Perairan Gabon Afrika

Poin Penting Kapal ikan IB FISH 7 diserang bajak laut di perairan Gabon, sembilan awak… Read More

6 hours ago

Pakar Apresiasi Peran Pertamina Capai Target Lifting Minyak APBN 2025

Poin Penting Produksi minyak Pertamina berhasil mencapai target APBN 2025 sebesar 605.000 barel per hari.… Read More

7 hours ago

Properti RI Berpeluang Booming Lagi pada 2026, Apa Penyebabnya?

Poin Penting Pertumbuhan ekonomi 2026 diproyeksikan naik hingga 5,5%, menjadi momentum kebangkitan sektor properti. Dengan… Read More

7 hours ago