Categories: Pasar Modal

IHSG Dibuka Naik 5 Poin

Jakarta–Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka naik 5,312 poin atau 0,12% ke level 4.486,588 pada perdagangan Selasa, 19 Januari 2016. Sementara indeks LQ45 juga dibuka naik 1,507 poin atau 0,19% ke 777,727.

Analis PT First Asia Capital David Sutyanto mengatakan, sentimen pasar pada perdagangan hari ini akan terfokus soal data ekonomi Tiongkok yang segera dirilis, dimana pertumbuhan ekonomi negeri Tirai Bambu pada kuartal IV 2015 diperkirakan di level 6,9 persen atau sama dari sebelumnya.

‎”Sedangkan pertumbuhan produk industri Tiongkok pada 2015 diperkirakan melambat di 6 persen (yoy) dibandingkan tahun sebelumnya 6,2 persen,” tutur David.

Selain soal ekonomi Tiongkok, kata David, pelaku pasar juga memperhatikan anjloknya harga minyak tadi malam sebesar 7,24 persen ke level 28,94 dolar AS per barel menyusul dicabutnya sanksi ekonomi atas Iran.

“Harga minyak saat ini merupakan posisi terendah sejak 2003 lalu,” ucapnya.

‎Melihat sentimen tersebut, David memperkirakan laju IHSG pada perdagangan hari ini bergerak pada kisaran 4.450 hingga 4.510. (*) Dwitya Putra

AddThis Website Tools
Paulus Yoga

Recent Posts

Rasio Simpanan RI Masih Tertinggal, LPS Andalkan Peran BPR

Jakarta - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mengapresiasi kinerja pelaku bank perekonomian rakyat (BPR) dalam meningkatkan… Read More

1 min ago

Kredit Melambat, BI Proyeksi Pertumbuhan Kredit Menuju Batas Bawah 2025

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat pertumbuhan kredit melambat. Pada Maret 2025 kredit perbankan tumbuh sebesar 9,16 persen… Read More

18 mins ago

Dampak Perang Tarif, BI Proyeksikan Pertumbuhan Ekonomi RI 2025 di Bawah 5 Persen

Jakarta – Bank Indonesia (BI) memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2025 akan sedikit berada di… Read More

30 mins ago

IHSG Ditutup Hijau ke Level 6.634, Nilai Transaksi Capai Rp13,65 Triliun

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini, Rabu, 23 April 2025 kembali… Read More

48 mins ago

Laba BCA Tembus Rp14,1 Triliun di Kuartal I-2025, Ditopang Kuatnya Kredit

Jakarta – PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) membukukan laba bersih konsolidasi sebesar Rp14,1 triliun… Read More

53 mins ago

Bitcoin Rebound! Harga Tembus USD88.000, Dipicu Sederet Sentimen Berikut

Jakarta - Ajaib Kripto mencatat harga Bitcoin (BTC) kembali mencatatkan pemulihan. Berdasarkan data perdagangan Selasa,… Read More

1 hour ago