News Update

IHSG Berpotensi Terkoreksi

Jakarta–Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi tadi dibuka turun tipis 3,89 poin atau 0,08% ke level 4.899,19 pada perdagangan Jumat 22 April 2016. Sementara Indeks LQ45 dibuka turun 1,09 poin atau 0,13% ke level 849,48.

Indeks terus bergerak turun akibat saham-saham yang kemarin sudah naik tinggi jadi sasaran aksi jual.

Mengutip riset Samuel Sekuritas Indonesia, Bursa AS sendiri melemah pada perdagangan terakhirnya seiring kurang baiknya laporan keuangan dan/atau outlook sejumlah emiten seperti Verizon, Travelers, dan United Continental.

Sebuah sentimen positif hanya datang dari langkah bank sentral Eropa yang menyatakan akan mempertahankan suku bunga rendah untuk waktu yang cukup lama.

Kemarin, IHSG ditutup menguat 0,5% ke posisi 4.903 dengan investor asing mencatatkan net buy Rp436 miliar di pasar reguler.

Pelemahan sejumlah bursa di AS dan Eropa semalam, turunnya EIDO, dan melemahnya bursa di regional pagi ini berpotensi membuat IHSG turun hari ini. (*) Dwitya Putra

 

Editor: Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

KB Bank Syariah Resmikan Kantor Cabang Baru di Benhil

PT Bank KB Bukopin Syariah (KB Bank Syariah) terus memperkuat layanan dengan menambah jaringan kantor… Read More

35 mins ago

Tak Ada Aliran Dana: KPK Mencari “Pepesan Kosong” Kasus Iklan Bank BJB, Seluruh Harta Disita hingga Rekening Pensiun pun Diblokir

Oleh Tim Infobank SUASANA Markas Kepolisian Daerah (Mapolda) Jawa Barat pekan ini terasa seperti deja… Read More

1 hour ago

Minat Investor Tinggi, KEK Industropolis Batang Siapkan Pengembangan Lanjutan

Poin Penting Serapan lahan KEK Industropolis Batang sangat tinggi: Fase 1 terserap 100 persen, Fase… Read More

7 hours ago

Saat “Buto Ijo” Bupati Blora Bersanding dengan Keris Prabowo dan Purbaya

Poin Penting Starting Year Forum 2026 Infobank tak hanya menjadi ajang diskusi nasional, tetapi juga… Read More

8 hours ago

Aplikasi Binadigital Milik Bank INA Kini Bisa Berinvestasi Emas

Poin Penting Binadigital Bank INA resmi meluncurkan fitur Investasi Emas Digital untuk membantu nasabah menjaga… Read More

8 hours ago

KSSK Pastikan Stabilitas Sistem Keuangan Tetap Terjaga

Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) menilai kondisi fiskal, moneter, dan sektor keuangan selama kuartal IV… Read More

8 hours ago