Jakarta–PT BNP Paribas Investment Partners (BNPP IP) menyatakan komitmen dalam mendukung perekonomian nasional. Terutama karena Indonesia merupakan pasar yang sangat penting bagi grup BNP Paribas yang berpusat di Prancis tersebut.
“Indonesia adalah negara ke-5 dengan ekonomi terbesar di Asia dan merupakan pasar yang sangat penting bagi BNPP IP. Kami berkomitmen untuk terus mendukung pertumbuhan ekonomi di Indonesia melalui literasi keuangan,” tukas Vivian Secakusuma, Presiden Direktur BNP Paribas Investment di Jakarta, Senin, 14 Agustus 2017.
Menurutnya, inisiatif perseroan untuk menggandeng penyedia layanan uang elektronik dalam mendistribusikan reksa dana adalah salah satu bentuk nyata dari komitmen mendukung perluasan basis investor. “Selain program edukasi investasi yang terus kami lakukan,” tambah Vivian.
Berdasarkan informasi terakhir yang diperoleh dari Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) per Juni 2017, saat ini ada sekitar 525.000 investor Reksa Dana yang telah terdaftar di Indonesia.
BNP Paribas Investment berharap dapat menarik minat lebih banyak investor dengan terus mempromosikan Reksa Dana melalui program edukasi “BNP Paribas Investment Partners Investment Academy”. (Bersambung ke halaman berikutnya)
Page: 1 2
Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pengeluaran riil rata-rata per kapita masyarakat Indonesia sebesar Rp12,34 juta… Read More
Jakarta - Bank DBS Indonesia mencatatkan penurunan laba di September 2024 (triwulan III 2024). Laba… Read More
Jakarta - Melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat, 15 November 2024,… Read More
Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 15 November 2024, masih ditutup… Read More
Jakarta - PT Prudential Life Assurance atau Prudential Indonesia mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III-2024.… Read More
Jakarta - Di era digital, keinginan untuk mencapai kebebasan finansial pada usia muda semakin kuat,… Read More