Banking Lifesytle

Nonton Konser Dewa 19 Cuma Rp50 Ribu Buat Nasabah Danamon

Jakarta – Hari terakhir pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS), 26 Februari 2023 ditutup dengan konser Dewa 19. Ini kesempatan langka. Sebab, bagi pemegang Danamon Card cukup bayar Rp50 ribu untuk menyaksikan penampilan band yang digawangi musisi Ahmad Dani itu.

Selama pameran IIMS 2023, 16-26 Februari 2023, Bank Danamon dan Adira Finance selaku sponsor utama, berbagi banyak diskon dan bonus. Salah satunya diskon nonton konser Dewa 19.

Bagaimana caranya agar bisa dapat diskon nonton konser Dewa 19 hanya dengan Rp50 ribu?

Pengunjung cukup bawa STNK. Ya, bawa STNK. Surat Tanda Naik Kendaraan. Dengan membawa STNK, khususnya brand kendaraan, baik motor maupun mobil, yang ikut pameran di ajang IIMS 2023, pengunjung dapat diskon harga tiket masuk konser Infinite Live IIMS 2023.
 
“Tiket masuk masuk konser Infinite Live IIMS 2025 di week end Rp250 ribu. Kalau bawa STNK yang masih aktif cukup bayar Rp50 ribu,” ujar Shita, petugas tiketing di pintu masuk JIExpo Kemayoran, Jakarta.
 
Syaratnya, pengunjung harus beli dulu tiket masuk arena IIMS 2023 di pintu masuk sebesar Rp85 ribu. Nah, untuk masuk arena IIMS 2023 bisa dapat diskon spesial bagi yang menggunakan QRIS D-Bank Pro, kartu debit, kredit, dan Charge Bank Danamon.
 
“Bagi nasabah Bank Danamon, dapat diskon beli 1 tiket gratis 1 tiket atau diskon 20 persen tiket bundel masuk IIMS dan konser IIMS Infinite Live,” jelas Shita.
 
Program diskon bagi nasabah Bank Danamon ini merupakan bagian dari komitmen Bank Danamon untuk meningkatkan animo publik terhadap IIMS 2023.

“Promo ini hanya berlaku selama pameran IIMS 2023 dari tanggal 16 hingga 26 Februari 2023,” ujar Andrew Suhadinata, Transaction Banking Head Bank Danamon.
 
Selain diskon tiket masuk IIMS dan konser IIMS Infinite Live, bagi nasabah Bank Danamon juga masih ada tawaran menarik lainnya. Mulai dari fast track entrance masuk IIMS dan IIMS Infinite Live, parkir ekslusif, serta jalur khusus test drive dan test ride.

“Ada juga bonus nonton konser IIMS Infinite Live di VIP Lounge, dan kesempatan menang lebih besar 10 kali grand prize mobil,” ujar Andrew.
 
Sejak hari pertama IIMS 2023, sudah banyak penyanyi papan atas yang menggelar konser di panggung Infiniti Live. Di antaranya, Rizky Febian, Isyana Sarasvati, God Bless, Project Pop, Yovie & Nuno, JKT48, J-Rocks, Yura Yunita, The Changcuters, Nidji, Ari Lasso, dan ditutup dengan penampilan Dewa 19 feat Virzha. (Darto W)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

AXA Mandiri Hadirkan Asuransi Dwiguna untuk Bantu Orang Tua Atasi Kenaikan Biaya Pendidikan

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More

2 hours ago

Sritex Pailit, Pemerintah Diminta Fokus Berantas Impor Ilegal dan Revisi Permendag 8/2024

Jakarta - Koordinator Aliansi Masyarakat Tekstil Indonesia (AMTI) Agus Riyanto mengapresiasi langkah cepat Presiden Prabowo… Read More

2 hours ago

Jelang Pilpres AS, Harris dan Trump Bersaing Ketat dengan Selisih Suara Tipis

Jakarta - Kandidat Presiden Amerika Serikat, Kamala Harris dan Donald Trump, saat ini tengah bersaing… Read More

3 hours ago

Erick Thohir Godok PP Hapus Kredit UMKM, Fokus pada Petani dan Nelayan

Jakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tengah menggodok Peraturan Pemerintah (PP) perihal hapus tagih… Read More

3 hours ago

Simak! Daftar 10 Pekerjaan dengan Gaji Tertinggi di Indonesia

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan rata-rata upah buruh di Indonesia per Agustus 2024… Read More

4 hours ago

IHSG Ditutup Rebound, Menguat 0,17 Persen ke Level 7.491

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (5/11) berakhir ditutup pada zona… Read More

4 hours ago