News Update

HSBC Siap Dukung Kebijakan Investasi Infrastruktur

Jakarta–Presiden Direktur PT Bank HSBC Indonesia (HSBC Indonesia), Sumit Dutta menilai, kebijakan pemerintah untuk terus meningkatkan investasi infrastruktur patut diacungi jempol. Oleh karena itu pihaknya di HSBC terus mendukung kebijakan Presiden Jokowi tersebut. Dukungan tersebut tercermin dari penerbitan obligasi lintas negara hingga manajemen risiko

“Dukungan HSBC seperti penerbitan obligasi sampai manajemen risiko akan mendukung proyek infrastruktur lokal maupun lintas negara mulai dari investor besar dan kontraktor. HSBC juga senantiasa menciptakan solusi perdangangan dan pembiayaan yang inovatif bagi klien yang terlibat dalam proyek infrastruktur,” ungkap Sumit Dutta di Kantor HSBC, Jakarta, Rabu 2 Agustus 2017.

Dirinya menambahkan, berbagai layanan lainnya seperti tender advisory, tender, pelaksanaan dan maintenance aset infrastruktur juga menjadi beberapa hal yang mampu didukung oleh HSBC. Di samping itu, HSBC juga terus mendorong para pelaku bisnis untuk melihat peluang yang lebih besar.

Baca juga: HSBC Indonesia Fokus Kembangkan 2 Lini Bisnis

“Dengan pengalaman dan portofolio kerja di kawasan ASEAN, HSBC berkomitmen untuk mendukung negara-negara di ASEAN untuk melangkah meraih peluang. HSBC mulai melihat geliat para klien di berbagai negara ASEAN dalam mempersiapkan diri untuk meraih peluang yang ada,” tambah Sumit.

Dirinya juga mengomentari mengenai perbaikan tingkat kemudahan berbisnis (ease of doing business/EODB) di Indonesia yang merupakan kunci utama untuk menarik investasi asing ke dalam negeri. Ia memandang bahwa pemerintah Indonesia saat ini tengah berfokus meningkatkan kemudahan berbisnis tersebut agar dapat menarik investor. Di mana dirinya mengapresiasi peningkatan peringkat EODB Indonesia menurut Bank Dunia dari semula 106 menjadi 91.

“Pemerintah Indonesia semakin mendukung bisnis dan investasi dengan memangkas birokrasi dan ‘red tape‘. Saya percaya pemerintah dapat membawa EODB Indonesia ke peringkat 40,” tutup Sumit. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Suheriadi

Recent Posts

Mantan Ketua Umum PB HMI Prihatin atas Kriminalisasi Bankir di Kebijakan Kredit Sritex

Poin Penting Proses hukum atas kredit Sritex dinilai berpotensi mengaburkan batas antara risiko bisnis perbankan… Read More

11 mins ago

Kegiatan Dunia Usaha Akhir 2025 Terjaga, BI Proyeksikan Naik di 2026

Poin Penting BI mencatat kegiatan dunia usaha triwulan IV 2025 tetap terjaga dengan SBT 10,61… Read More

45 mins ago

Pemerintah Fokus Investasi di Sektor Berkelanjutan, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional

Poin Penting Pemerintah menargetkan investasi Rp2.100 triliun pada 2026 dengan fokus pada sektor berkelanjutan yang… Read More

2 hours ago

Prajogo Pangestu Borong Saham BREN, Segini Nilainya

Poin Penting Prajogo Pangestu membeli sekitar 1 juta saham BREN pada 15 Januari 2026 dengan… Read More

2 hours ago

Insentif Mobil Listrik Berakhir, OJK: Pembiayaan Tetap Moncer di 2026

Poin Penting Insentif mobil listrik impor CBU berakhir per 31 Desember 2025, namun OJK menilai… Read More

3 hours ago

DPR Apresiasi Langkah KLH Gugat 6 Perusahaan Terkait Banjir Sumatra

Poin Penting Komisi XII DPR mendukung KLH menggugat perdata enam perusahaan yang diduga memicu banjir… Read More

3 hours ago