Categories: Otomotif

Honda Kenalkan Prototipe Honda BR-V

Honda BR-V untuk pertama kalinya diperkenalkan dalam ajang GIIAS. Meski sudah bisa dipesan mulai hari ini, Honda belum umum kan harga resmi Honda BR-V. Novita Adi Wibawanti.

Tangerang–Prototipe varian terbaru dari Honda yakni Honda BR-V hari ini diperkenalkan dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS). Mobil dengan tiga sheet ini sudah bisa dipesan konsumen mulai hari ini. Kendati demikian, mobil dengan mesin 1500 cc ini baru akan diproduksi pada Januari 2016 mendatang.

Rencananya, produksi varian teranyar Honda ini akan dilakukan di pabrik Honda yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat. Soal harga, Honda Prospect Motor (HPM) berjanji akan mengumumkannya besok. Namun, kabar yang beredar, produk baru Honda ini akan menjadi pesaing bagi Toyota Rush.

“Untuk harga akan kami umumkan besok”, ujar Jonfis Fandi, Marketing Director HPM di Tangerang, Kamis, 20 Agustus 2015.

Jonfis menambahkan bahwa prototipe BR-V yang hari ini diperkenalkan ke publik kecil kemungkinan mengalami perubahan dengan yang akan dijual ke pasar. Kalaupun ada perubahan, menurut Jonfis tidak akan signifikan. Honda sendiri menargetkan BR-V setidaknya akan terjual sebanyak 1.000 unit dalam ajang GIIAS ini. Secara keseluruhan, HPM memasang target penjualan sebanyak 5.500 unit di ajang GIIAS. Target tersebut naik 500 unit dari tahun lalu yang diangka 5.000 unit.

Apriyani

View Comments

Recent Posts

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

4 hours ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

5 hours ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

5 hours ago

Askrindo Dukung Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More

5 hours ago

Presiden Prabowo Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi El Sol del Perú, Ini Maknanya

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memperoleh tanda kehormatan tertinggi, yakni “Grand Cross of the Order… Read More

6 hours ago

RUPS PLN Rombak Pengurus, Berikut Direksi dan Komisaris Terbarunya

Jakarta – PT PLN (Persero) telah melakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), pada Kamis (14/11).… Read More

7 hours ago