Jakarta– Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia pada Febuari 2019 mencapai 1,27 juta kunjungan. Kunjungan wisman tersebut meningkat 4,80% bila dibandingkan dengan Januari 2019.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala BPS Suhariyanto di kantor pusat BPS Jakarta. Suhariyanto menjelaskan, jumlah wisman tercatat juga tumbuh 6,12% bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
“Jumlah wisman pada Februari sebesar 1,27 juta atau naik 4,8 persen dibandingkan bulan sebelumnya, sementara secara tahunan naik 6,12 persen bila dibandingkan tahun sebelumnya,” jelas Suhariyanto di Jakarta Senin 1 April 2019.
Sedangkan pada Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel klasifikasi bintang di Indonesia pada Febuari 2019 mencapai rata-rata 52,44 persen. Angka tersebut
meningkat 0,97 poin bila dibandingkan dengan bulan sebelumnya. Sementara bila dibandingkan tahun sebelumnya, tercatat menurun sebesar -3,77 poin.
Dari data tersebut Suhariyanto menjelaskan lebih rinci, transportasi angkutan udara masih menjadi pilihan terbesar wisman untuk berwisata dengan angka sebesar 58% atau sebesar 731,4 ribu wisman. Sementara kedua, transportasi angkutan laut 28% atau sebesar 355 ribu wisman dan terakhir darat sebesar 14% atau sebesar 184 ribu wisman. (*)
Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More
Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More
Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More
Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More