COVID-19 Update

Hindari Kerumunan, Pilihlah Olahraga Berikut saat Pandemi

Jakarta – Olahraga merupakan salahsatu cara untuk meningkatkan daya tahan tubuh serta menjaga imunitas. Meski begitu, ditengah pandemi Covid-19 Pemerintah masih membatasi aktifitas olahraga secara berkerumun.

Karena itulah tidak semua jenis olahraga bisa dilakukan lantaran rentan menjadi sarana penularan Covid-19. Dengan begitu Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) menerbitkan surat edaran Nomor 6.11.1/Menpora/VI/2020 Tahun 2020 untuk mengatur kegiatan olahraga yang bernaung di bawah Kemenpora.

Berikut beberapa olahraga yang bisa dilakukan namun tetap menghindari kerumunan:

1. Lompat Tali

Jenis olahraga yang juga dikenal dengan nama skipping ini bisa dilakukan secara mudah dan simpel dengan cara melompat menggunakan alat bentangan tali atau karet khusus. Olahraga ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung; menguatkan otot.

2. Berlari

Berlari merupakan olahraga yang sederhana dan tidak memerlukan alat bantuan apapun. Namun pastikan kita memakai sepatu lari yang nyaman untuk digunakan. Kita bisa melakukan olahraga lari untuk keliling komplek secara individu dengan tetap memakai masker tipis namun tetap menjaga jarak. Berlari bisa memberikan manfaat untuk jantung dan penguatan otot kaki.

3. Sit up

Olahraga ini bisa dilakukan secara individu dan sangat sederhana. Namun olahraga tersebut mesti dilakukan dengan cara yang benar. Ada beberapa cara melakukan sit up namun dianjurkan memilih yang paling nyaman. Olahraga ini memiliki manfaat menguatkan otot perut; memperbaiki postur badan; meningkatkan fleksibilitas.

4. Yoga

Olahraga yang membutuhkan ketenangan ini memiliki beberapa variasi gerakan yang bisa dipilih saat pandemi. Setiap gerakan memiliki tingkat kemudahan berbeda. Olahraga ini sangat beanfaat untuk menjaga kebugaran fisik dan psikis; memperbaiki postur tubuh. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Konsumsi Meningkat, Rata-Rata Orang Indonesia Habiskan Rp12,3 Juta di 2024

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pengeluaran riil rata-rata per kapita masyarakat Indonesia sebesar Rp12,34 juta… Read More

1 hour ago

Laba Bank DBS Indonesia Turun 11,49 Persen jadi Rp1,29 Triliun di Triwulan III 2024

Jakarta - Bank DBS Indonesia mencatatkan penurunan laba di September 2024 (triwulan III 2024). Laba… Read More

2 hours ago

Resmi Diberhentikan dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Saya Terima dengan Profesional

Jakarta - Melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat, 15 November 2024,… Read More

3 hours ago

IHSG Ditutup Bertahan di Zona Merah 0,74 Persen ke Level 7.161

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 15 November 2024, masih ditutup… Read More

3 hours ago

Naik 4 Persen, Prudential Indonesia Bayar Klaim Rp13,6 Triliun per Kuartal III-2024

Jakarta - PT Prudential Life Assurance atau Prudential Indonesia mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III-2024.… Read More

4 hours ago

Kebebasan Finansial di Usia Muda: Tantangan dan Strategi bagi Gen-Z

Jakarta - Di era digital, keinginan untuk mencapai kebebasan finansial pada usia muda semakin kuat,… Read More

4 hours ago