Perbankan

Harga Saham BMRI Menguat 1,55 Persen usai Gelar RUPSLB

Jakarta – PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) pada hari ini, Senin, 4 Agustus 2025, telah melangsungkan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB), yang mengumumkan perubahan jajaran komisaris dan direksi.

Seiring pelaksanaan RUPSLB, harga saham BMRI pada perdagangan hari ini pukul 10.08 WIB terpantau menguat 1,55 persen ke posisi Rp4.600 per saham dari harga sebelumnya Rp4.530, atau naik 70 poin.

Meski demikian, secara mingguan harga saham BMRI masih tercatat mengalami pelemahan sebesar 2,13 persen dan sempat menyentuh level terendahnya di posisi Rp4.510 per saham.

Baca juga: RUPSLB Bank Mandiri (BMRI), Riduan Dikabarkan Jadi Dirut Baru

Sementara itu, secara year-to-date (ytd), harga saham BMRI mengalami koreksi sebesar 19,30 persen atau turun 1.100 poin dari harga sebelumnya di level Rp5.700 per saham.

Sebagai informasi, Riduan yang sebelumnya menjabat Wakil Direktur Utama (Wadirut) Bank Mandiri diangkat menjadi Direktur Utama menggantikan posisi Darmawan Junaidi. Posisi Wadirut kini diisi oleh Henry Panjaitan.

Penunjukan Riduan sesuai dengan prediksi Infobanknews. Selain Riduan, sempat muncul nama Alexandra Askandar, Wadirut BNI, yang digadang-gadang menjadi dirut Bank Mandiri. Namun, keputusan pemegang saham BMRI menetapkan Riduan sebagai orang nomor satu di Bank Mandiri.

Baca juga: Riduan Jadi CEO Mandiri, Wadirut Diisi Henry Panjaitan, Ini Susunan Direksi Lengkap

Adapun susunan Dewan Komisaris dan Direksi Hasil RUPSLB Bank Mandiri per 4 Agustus 2025:

Dewan Komisaris:

  • Komisaris Utama/Independen: Kuswiyoto
  • Wakil Komisaris Utama/Independen: Zainudin Amali
  • Komisaris: Muhammad Yusuf Ateh
  • Komisaris: Luky Alfirman*
  • Komisaris: Yuliot*
  • Komisaris Independen: Mia Amiati*
  • Komisaris Independen: Zulkifli Zaini*

Dewan Direksi:

  • Direktur Utama: Riduan
  • Wakil Direktur Utama:  Henry Panjaitan
  • Direktur Operations: Timothy Utama
  • Direktur Information Technology: Sunarto Xie*
  • Direktur Human Capital & Compliance: Eka Fitria
  • Direktur Risk Management: Danis Subyantoro
  • Direktur Commercial Banking: Totok Priyambodo
  • Direktur Corporate Banking: M. Rizaldi
  • Direktur Consumer Banking: Saptari
  • Direktur Network & Retail Funding: Jan Winston Tambunan
  • Direktur Treasury & International Banking: Ari Rizaldi
  • Direktur Finance & Strategy: Novita Widya Anggraini. (*)

Editor: Yulian Saputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

8 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

15 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

16 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

16 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

17 hours ago

Rosan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Poin Penting Munas VII MES menetapkan Rosan Roeslani sebagai Ketua Umum dan Ferry Juliantono sebagai… Read More

23 hours ago