Jakarta – Perhelatan musik Woke Up Fest (WUF) 2023 siap menggebrak panggung acara di Istora Senayan, Jakarta pada 25 Februari 2023. Sejumlah line up musisi beken dari lokal hingga internasional hadir dalam acara tersebut.
Woke Up Fest 2023 sendiri merupakan festival musik akbar yang diselenggarakan promotor CK Star Entertainment yang didukung juga oleh Sound Rhythm.
Seperti halnya konser music akbar, pecinta music di Tanah Air disuguhkan dengan penampilan para musisi beken seperti One Republic, Dean Lewis, Tinashe, Man With A Mission, Jessia, PADI Reborn, HIVI, Kunto Aji dan Marion Jola.
Dengan tagline “A wake up call to brighten up your new exciting year”, Woke Up Fest menampilkan beragam seperti Pop, Rock, Rap Hip Hop, dan R&B dengan dua area stage yang berbeda yaitu Indoor Stage dan Outdoor Stage.
Head of Operations dari CK Star Entertainment Soni Herlambang Wibisono mengatakan, festival musik ini juga menyuguhkan aktifitas menarik lainnya mulai dari fun games, brand activations, food & beverages, festival decorations serta music entertainment.
“Seluruh aktivitas tersebut dimulai dari sore hingga malam hari, pukul 16.00 WIB – 23.30 WIB,” jelasnya.
Untuk harga tiket sendiri, di Premium GA (Indoor Tribune Seating & Outdoor Standing) dipatok aebesar Rp1.250.000. Kemudian untuk GA (Indoor & Outdoor Standing) sebesar Rp1.100.000. Dan Outdoor GA (Outdoor Only) sebesar Rp900.000. (*)
Editor: Rezkiana Nisaputra
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyebut kinerja pasar modal Indonesia masih akan mengalami… Read More
Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menyesuaikan jadwal operasional kantor cabang sepanjang periode… Read More
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (19/12) kembali ditutup merah ke… Read More
Jakarta - Senior Ekonom INDEF Tauhid Ahmad menilai, perlambatan ekonomi dua negara adidaya, yakni Amerika… Read More
Jakarta – KB Bank menjalin kemitraan dengan PT Tripatra Engineers and Constructors (Tripatra) melalui program… Read More
Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, Kamis, 19 Desember 2024, kembali… Read More