Tangerang – Asuransi Astra dengan produk asuransi mobil Garda Oto hadir dalam ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di Tangerang, Banten, dari 18 hingga 28 Juli.
Dalam pameran otomotif ini, Garta Oto menggelar aktivasi games tebak harga perbaikan dan premi asuransi mobil di activity booth Garda Oto, Hall 10.
Dalam keterangan resminya, Senin, 22 Juli 2024, Garda Oto menyebutkan melalui aktivasi ini, harapannya masyarakat dapat teredukasi terkait manfaat akan kepemilikan asuransi serta mengetahui perbedaan kerugian yang harus dibayarkan ketika berasuransi dan tidak.
Baca juga: Kerahkan 10 Unit Bisnis, Astra Financial Bidik Transaksi Rp2,8 Triliun di GIIAS 2024
Hal tersebut juga sebagai bentuk literasi dan edukasi guna mendukung Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam akselerasi pemerataan literasi di Indonesia serta peningkatan inklusi keuangan yang harus mencapai 90 persen pada tahun ini.
Menyemarakkan perhelatan GIIAS 2024, Garda Oto juga hadir dengan promo spesialnya, yaitu untuk setiap pembelian kendaraan secara tunai khususnya jenis perlindungan Comprehensive dengan periode polis minimal 1 tahun, Garda Oto akan memberikan hadiah satu Tahun TLO berlaku sejak berakhirnya periode polis Comprehensive dan berhasil melakukan pembayaran premi Comprehensive secara menyeluruh.
Baca juga: Ragam Produk UMKM Binaan Yayasan Astra Mejeng di GIIAS 2024
Tidak hanya itu, bagi 167 customer pertama yang telah melakukan pembelian dan tercatat dalam daftar Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) harian, berhak mendapatkan satu jenis special gift yang telah disiapkan. (*)
Jakarta – Super App terbaru dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), yaitu BYOND by… Read More
Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan aliran modal asing keluar (capital outflow) dari Indonesia pada pekan kedua… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan bahwa data perdagangan saham pada pekan 11… Read More
Jakarta – Kinerja PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia atau Allianz Syariah tetap moncer di… Read More
Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More
Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More