Ekonomi dan Bisnis

GoPay Rilis GoPay Asuransi, Premi Mulai Rp60 Ribu di 1.300 RS dan Klinik

Jakarta – GoPay, unit bisnis Financial Technology dari PT GoTo Gojek Tokopedia (GoTo) meluncurkan produk teranyar, GoPay Asuransi. Produk asuransi kesehatan ini diklaim memiliki beragam manfaat dengan harga terjangkau.

Head of Marketing Money Management GoPay, Kiki Apriyani menjelaskanhadirnya produk asuransi di dalam aplikasi GoPay merupakan upaya memberikan akses lebih mudah bagi pengguna, terutama bagi mereka yang belum memiliki rekening bank, ke layanan keuangan yang lebih lengkap. 

Menurutnya, per tahun 2023, masih ada setidaknya 27,8 persen penduduk Indonesia yang belum memiliki jaminan kesehatan, baik jaminan kesehatan melalui program pemerintah maupun swasta.

“GoPay memperluas layanan untuk menyediakan rangkaian solusi keuangan yang lengkap bagi seluruh masyarakat Indonesia. Sebagai perusahaan karya anak bangsa, GoPay berkomitmen untuk mengatasi tantangan yang dihadapi oleh masyarakat, terutama dalam memberikan akses yang setara terhadap layanan keuangan guna mendukung pertumbuhan ekonomi kelas menengah,” katanya, dikutip Senin, 28 Oktober 2024.

Baca juga : GoPay Menanggapi Teguran Kominfo Terkait Judi Online

Kiki melanjutkan, peluncuran produk asuransi kesehatan pertama di aplikasi GoPay ini selaras dengan fokus pemerintah Indonesia dalam membangun dan memfasilitasi layanan keuangan bagi kelas menengah yang berkembang dan masyarakat yang belum memiliki akses ke layanan perbankan.

GoPay Asuransi dapat membantu melindungi keuangan pengguna, memberikan ketenangan dalam menghadapi masa depan dari risiko kesehatan tidak terduga. 

Mudah Diakses

Melalui kemitraan strategis, GoPay menyediakan akses terhadap produk asuransi mitra yang telah disesuaikan dengan kebutuhan konsumen.

“Asuransi kesehatan yang mudah diakses merupakan bentuk komitmen untuk menjaga ketahanan finansial pengguna kami agar mereka dan keluarga memiliki perlindungan apabila terjadi risiko,” tandasnya.

Baca juga : Pengguna GoPay Tembus 30 Juta Setahun setelah Diluncurkan

Sekadar diketahui, GoPay Asuransi merupakan platform penyediaan produk asuransi yang bekerja sama dengan Prodigi (PT Perdana Wahana Sentosa) sebagai broker asuransi.

Saat ini GoPay Asuransi dan Prodigi menyediakan produk asuransi dari Oona Insurance (PT Asuransi Bina Dana Arta Tbk), yang menawarkan produk perlindungan kesehatan lengkap seperti penggantian biaya rumah sakit apabila peserta dirawat inap, perawatan intensif di ICU yang dikarenakan sakit ataupun kecelakaan, serta rawat jalan dan rawat gigi sesuai plan yang dipilih. 

Diharapkan produk ini mendukung pengguna ketika menghadapi hal-hal tak terduga berisiko termasuk gangguan kesehatan yang dapat mengganggu stabilitas keuangan.

Keunggulan GoPay Asuransi

Keunggulan yang dimiliki oleh GoPay Asuransi dibandingkan dengan produk serupa lainnya, salah satunya harga yang lebih terjangkau dengan manfaat lengkap.

Produk asuransi kesehatan di aplikasi GoPay memiliki harga premi mulai dari harga Rp60.000 per bulan. Dengan harga terjangkau, pengguna bisa mendapatkan manfaat asuransi dengan perlindungan kesehatan lengkap yang diterima oleh lebih dari 1.300 rumah sakit dan klinik di seluruh Indonesia. (*)

Editor: Yulian Saputra

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

BI Laporkan Uang Beredar Oktober 2024 Melambat jadi Rp9.078,6 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat uang beredar (M2) tetap tumbuh. Posisi M2 pada Oktober 2024 tercatat… Read More

30 mins ago

IIF Raih Peringkat Gold Rank pada Ajang Penghargaan ASRRAT

Jakarta - PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF) kembali meraih peringkat "Gold Rank" dalam ajang Asia… Read More

51 mins ago

Hyundai New Tucson Mengaspal di RI, Intip Spesifikasi dan Harganya

Jakarta – Menjelang akhir 2024, PT Hyundai Motors Indonesia resmi merilis new Tucson di Indonesia. Sport Utility Vehicle (SUV)… Read More

53 mins ago

Direktur Keuangan Bank DKI Raih Most Popular CFO Awards 2024

Jakarta - Romy Wijayanto, Direktur Keuangan & Strategi Bank DKI menerima penghargaan sebagai Most Popular… Read More

1 hour ago

Wamenkop: Koperasi jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

Jakarta - Kementerian Koperasi (Kemenkop) menegaskan peran strategis koperasi, khususnya Baitul Maal Wa Tamwil (BMT), dalam… Read More

2 hours ago

Presiden Prabowo Bawa Oleh-oleh Investasi USD8,5 Miliar dari Inggris

Jakarta – Optimisme para pelaku usaha di Inggris terhadap ekonomi di Tanah Air masih solid.… Read More

2 hours ago