Teknologi

GICT Coin Gabung CoinGecko untuk Fasilitasi Para Trader

Jakarta — GICT coin, aset crypto dalam Ekosistem GIC, sekarang terdaftar di CoinGecko, salah satu platform yang menjadi referensi utama untuk melacak pertumbuhan harga coin di pasar crypto.

CoinGecko digunakan oleh para trader sebagai acuan untuk memantau harga crypto, perkembangan komunitas, event-event, metrik on-chain, dan lainnya.

Dengan terdaftarnya GICT coin di CoinGecko tentunya meningkatkan kredibilitas dan ekosistem terkaitnya yaitu GIC. 

“Terdaftar di CoinGecko berarti platform GIC diakui sebagai salah satu bursa teratas di dunia. CoinGecko memiliki standar pencatatan yang sangat ketat sehingga meningkatkan visibilitas dari segi kegunaan GICT coin selain sebagai aset crypto juga dapat digunakan sebagai utility trading forex. Semakin mudah, aman, dan terpercaya dalam bertransaksi menggunakan GICT coin,” tukas Peter Tandean, CEO GIC di Jakarta, Kamis (3/6/2021).

Dia menambahkan, Jaringan Mitra, Trader, dan Market Maker di dalam GIC yang saling melengkapi akan lebih percaya diri untuk mencapai tujuan keuangan yang saling menguntungkan. Lebih dari 25.000 member sudah bergabung di komunitas GIC. Penukaran dan perdagangan GICT coin dapat dilakukan melalui Exchange Primadax dan Crex24.

GIC dengan menerapkan sistem peer to peer dan teknologi Blockhain menciptakan suatu hal inovatif di industri forex yang mana dapat menghilangkan conflict of interest dan cost of transaction yang besar. “Harapannya dapat semakin mempermudah trader dengan berbagai pilihan produknya meliputi GICTrade, GIC Social Trade, dan GIC Forex Academy yang dapat menjadi alternatif untuk mendukung perdagangan seorang trader,” ucap Peter. 

Dalam rangka mengapresiasi seluruh member aktif yang menggunakan produk GIC, lanjutnya, GIC akan memberikan bonus up to 300 GICT coin atau setara Rp4 Juta untuk member yang berhasil menjadi Trader of the month dan Lucky trader. (*)

Paulus Yoga

Recent Posts

Per September 2024, Home Credit Membantu Distribusi Produk Asuransi ke 13 Juta Nasabah

Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More

3 hours ago

Berkat Hilirisasi Nikel, Ekonomi Desa Sekitar Pulau Obin Tumbuh 2 Kali Lipat

Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More

4 hours ago

Menkop Budi Arie Dukung Inkud Pererat Kerja Sama dengan Cina-Malaysia di Pertanian

Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More

4 hours ago

Ajak Nasabah Sehat Sambil Cuan, BCA Gelar Runvestasi

Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More

5 hours ago

IHSG Ambles hingga Tembus Level 7.200, Ini Tanggapan BEI

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

5 hours ago

BEI Gelar CMSE 2024, Perluas Edukasi Pasar Modal ke Masyarakat

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More

6 hours ago