Jakarta – Gereja turut berkomitmen untuk terus berperan aktif pada penanganan Covid-19 di Indonesia. Dirjen Bimas Katolik, Yohanes Bayu Samudro mengungkapkan ada beberapa hal yang telah dilakukan oleh Gereja dalam mendukung Satgas Penanganan Covid-19.
“Indonesia terdiri 37 Keuskupan yang memiliki pendekatan yang berbeda, tetapi prinsipnya tetap sama. Apa yang ditetapkan oleh Satgas Covid-19 dan Kementerian Agama, menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari upaya Gereja Katolik dalam menangani Covid-19,” jelas Bayu dalam sebuah webinar yang digelar, Selasa, 24 November 2020.
Lebih jauh, Bayu mencontohkan, Keuskupan Agung Jakarta yang memberikan dukungan penuh pada upaya penanggulangan Covid-19. Hal pertama yang telah dilakukan adalah meniadakan peribadahan Mingguan dan Harian yang melibatkan banyak umat sejak Maret lalu.
Kemudian, Ormas-Ormas Katolik juga terlibat aktif dalam penanganan Covid-19 sebagai relawan. Tindakan ketiga adalah menghimpun dan menyalurkan bantuan-bantuan bagi tenaga medis dan masyarakat yang terdampak. Keempat, Gereja terus menerapkan protokol kesehatan ketat di setiap kegiatan peribadahan.
Selain kegiatan-kegiatan tersebut, komunitas katolik dan gereja lainnya menyatakan siap memberikan masukan pada pemerintah. Dengan dukungan Gereja, Covid-19 di Indonesia dapat segera diatasi dan pulih seperti sedia kala. (*) Evan Yulian Philaret
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More