Perbankan

Genjot Transaksi Nasabah Selama Ramadan 2024, Begini Strategi PermataBank

Jakarta – Bulan Ramadan merupakan momen istimewa bagi seluruh umat Muslim, bukan hanya di Indonesia, tetapi juga di seluruh penjuru dunia. Tidak dapat dipungkiri, bulan suci ini juga sarat akan momen kebersamaan dan saling berbagi. 

Beragam kebutuhan di bulan Ramadan seperti belanja kebutuhan harian, travelling, maupun belanja ecommerce meningkat signifikan.

Memanfaatkan momentum tersebut, PermataBank berupaya meningkatkan transaksi nadabah dengan menawarkan beragam promo yang dapat dinikmati untuk berbelanja secara bijak sesuai kebutuhan selama bulan Ramadan.

Baca juga: Tumbuh 28,4 Persen, Laba Bersih PermataBank Jadi Rp2,6 Triliun di 2023

“Selama Ramadan 2024, kami memberikan berbagai macam promo dan potongan harga yang diberikan dalam “Menangin Ramadan Bareng PermataBank” menyesuaikan dengan kebutuhan nasabah yang ingin merayakan semaraknya suasana Ramadan,” kata Division Head of Corporate Communication PermataBank Glenn Ranti, dikutip Sabtu (23/3).

Lebih lanjut, nasabah dapat menikmati berbagai promo melalui produk-produk PermataBank seperti PermataKartuKredit, PermataKTA, PermataDebit Plus, PermataME, dan Mobile Banking PermataMobile X antara lain PermataKartuKredit: Hemat hingga Rp50.000 untuk belanja groceries.

Baca juga: PermataBank Salurkan Dana Hijau Rp500 M ke SUN Energy, Ini Alasannya

Ada juga, PermataKartuKredit: Diskon travel hingga Rp500.000 dan cashback hingga Rp2 juta + Cicilan 0 persen hingga 3 bulan, PermataKartuKredit: Diskon dining hingga Rp300.000, dan PermataKTA: Cashback hingga Rp100.000, dana tunai hingga Rp300 juta, dan bunga mulai dari 0.88 persen.

“Dengan promo Menangin Ramadan Bareng PermataBank, kami berharap nasabah dapat berbelanja dengan bijak, memanfaatkan kemudahan ini semaksimal mungkin sekaligus menyebarkan kebaikan selama bulan Ramadan,” pungkasnya. (*)

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Bos OJK: Konsep IKN Financial Center Berbeda dengan Aktivitas Keuangan Lain

Balikpapan - Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mahendra Siregar membeberkan konsep pembangunan IKN Financial Center (pusat keuangan)… Read More

1 hour ago

Ikonik! Bank Mandiri Groundbreaking Mandiri Financial Center di Kawasan PIK 2

Banten - Bank Mandiri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional dengan melangsungkan groundbreaking… Read More

1 hour ago

Apa Kabar Anti Scam Center? Ini Jawaban OJK

Balikpapan – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkap alasan ‘molornya’ peluncuran Anti Scam Center (ASC) sebagai… Read More

2 hours ago

Awal Oktober 2024, Aliran Modal Asing Rp570 Miliar Masuk RI

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di awal pekan Oktober 2024, aliran modal asing masuk atau capital… Read More

3 hours ago

Di Tengah Isu Divestasi ANZ-Gunawan, Begini Laju Saham Panin Bank

Jakarta - Pemegang saham substansial PT Bank Pan Indonesia Tbk (PNBN) atau Bank Panin, yakni… Read More

3 hours ago

Rapor IHSG Sepekan: Turun 2,61 Persen, Kapitalisasi Pasar jadi Rp12.531 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan data perdagangan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)… Read More

4 hours ago