Perbankan

Gelar Travel Fair, PermataBank Bidik Transaksi Kartu Kredit hingga 30 Persen

Jakarta – PT Bank Permata Tbk (PermataBank) pada hari ini (20/10) secara perdana menggelar Travel Fair bekerja sama dengan Japan Airlines (JAL). Dalam event ini, PermataBank bidik transaksi kartu kredit hingga 30 persen.

Seperti diungkapkan Head of Corporate Communications PermataBank, Glenn Ranti. Dia menyatakan bahwa, dengan adanya rangkaian acara PermataBank & Japan Airlines Travel Fair diharapkan dapat mengambil porsi sekitar 20-30 persen dari total keseluruhan transaksi dari kartu kredit PermataBank.

Baca juga: Gara-Gara Ini, Transaksi Kartu Kredit CIMB Niaga Syariah Tumbuh 30 Persen

“20-30 persen (porsi travel fair) ke total keseluruhan kartu kredit,” ucap Glenn dalam Konferensi Pers PermataBank & Japan Airlines Travel Fair di Jakarta, 20 Oktober 2023.

Lebih lanjut, Glenn menambahkan bahwa, untuk transaksi kartu kredit di PermataBank saat ini masih didominasi oleh kebutuhan sehari-hari, seperti kebutuhan untuk bahan makanan.

“Kita liat transaksi dari kartu kredit memang lebih banyak ke kebutuhan sehari-hari lebih ke groceries,” imbuhnya.

Baca juga: Belanja APBN Lewat Kartu Kredit Pemerintah Tembus 117 Ribu Transaksi

Adapun, PermataBank per semester pertama tahun 2023 telah berhasil mencatat pertumbuhan penyaluran kredit sebanyak 2 persen secara tahunan menjadi Rp137,4 triliun.

Penyaluran kredit tersebut terkontribusi dari kredit pembiayaan rumah (mortgage) dan pinjaman korporasi. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

2 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

3 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

4 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

8 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

16 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

17 hours ago