Ekonomi dan Bisnis

Gegara Ini KFC Tutup 47 Gerai, Rugi Besar dan PHK 2 Ribu Lebih Karyawan

Jakarta – Perusahaan pengelola KFC Indonesia, PT Fast Food Indonesia Tbk (FAST) terpaksa menutup 47 gerai restoran dan pemutusan hubungan kerja (PHK) pada September 2024. Hal ini imbas dari menurunnya pendapatan perusahan hingga kuartal III-2024. 

Berdasarkan catatan laporan keuangan perusahaan, PT Fast Food Indonesia Tbk mengalami kerugian sebesar Rp558,752 miliar.

Kerugian tersebut semakin memburuk dibanding periode tahun sebelumnya, dengan kenaikan menyentuh 266, 59 persen secara tahunan (yoy). 

Baca juga : CIMB Niaga Resmikan Digital Branch Perdana di Pekanbaru, Ini Keunggulannya

Adapun pada kuartal III-2023, perusahaan hanya mampu mencatat kerugian sebesar Rp152,41 miliar.

Diketahui, kerugian yang mencapai ratusan miliar tersebut disebabkan oleh dua hal. Pertama, efek pandemi Covid-19 yang berimbas pada penjualan produk makanan fast food yang merosot dari yang ditargetkan.

Baca juga : Sri Mulyani Buka Suara soal Dileburnya BKF-Tambahan 2 Ditjen Kemenkeu

Kedua, karena situasi pasar yang memburuk akibat dampak dari krisis Timur Tengah. Dalam kondisi ini, KFC menjadi salah satu target sasaran aksi boikot.

Kerugian ini pula menyebabkan perusahaan melakukan pemangkasan gerai hingga karyawan.

Diketahui, hingga September 2024, KFC Indonesia mempunyai 715 gerai dari yang semula 762 pada 31 Desember 2023.

Sementara itu, per September 2024, jumlah karyawan berkurang 2.274 orang dari Desember 2023 sebesar 15.989 orang. (*)

Editor: Yulian Saputra

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

5 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

5 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

6 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

10 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

18 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

19 hours ago