Jakarta- Garda Oto, produk asuransi mobil dari Asuransi Astra, berhasil meraih 3 penghargaan. Penghargaan yang diberikan untuk kategori Best Car Insurance meliputi penghargaan Excellent Service Engagement Award (ESEA) 2020, penghargaan Contact Center Service Excellence Award (CCSEA) 2020, danpenghargaan Digital Touch Points Customer Engagement Award (DTPCEA) 2020.
Tiga penghargaan yang diterima Garda Oto didasarkan pada hasil pelaksanaan riset yang dilakukan tim auditor dari Carre CSLL yaitu merupakan konsultan di bidang customer experience, khususnya dalam bidang consulting, audit, research, dan training dengan metodologi yang berbeda pada ketiga penghargaan tersebut
Garda Oto berhasil meraih posisi dengan nilai index tertinggi pada setiap kategori. Penghargaan yang merupakan hasil kolaborasi antara Carre CSSL dengan majalah Service Excellence ini diterima oleh L. Iwan Pranoto selaku SVP Communication, Event & Service Management dengan sistem online awarding via Zoom Conference Call pada akhir Mei lalu.
“Kami bersyukur atas tiga penghargaan yang telah dianugerahkan pada kami. Ketiga penghargaan ini tidak bisa kami dapatkan jika tidak adanya dukungan dari seluruh pelanggan kami yang terus memberi feedback baik, sekalipun di tengah pandemi seperti sekarang” ujar Iwan.
Harapannya, lanjut Iwan, ketiga penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan yang kami berikan kepada seluruh pelanggan kami agar rasa peace of mind dapat dirasakan oleh seluruh pelanggan. (*)
Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) menyakini proses kelompok usaha bank… Read More
Jakarta – MUFG Bank Cabang Jakarta, berhasil mencatatkan kinerja positif pada kuartal III 2024. Berdasarkan… Read More
Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I, hari ini, 15 November… Read More
Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat volume impor susu Indonesia pada periode Januari-Oktober 2024 sebesar 257,30… Read More
Jakarta - PT Bank Digital BCA (BCA Digital) berhasil mencatatkan kinerja keuangan impresif pada kuartal… Read More
Jakarta - PT Bank Seabank Indonesia atau SeaBank kembali mencatat kinerja keuangan yang positif, ditandai… Read More