Perbankan

Gandeng Garuda Indonesia, UOB Mudahkan Pembayaran Tiket Pesawat

Jakarta – UOB Indonesia dan PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) menandatangani perjanjian kerja sama dalam memberikan kemudahan bagi konsumen Indonesia, untuk layanan tiket penerbangan secara digital melalui fasilitas e-commerce loan TMRW by UOB. Kerja sama ini merupakan kontribusi UOB dalam penetrasi kredit dan ekonomi digital di Indonesia serta pemulihan sektor pariwisata dari dampak pandemi Covid-19.

“Keadaan Covid banyak perubahan di masyarakat terutama lebih mengedepankan teknologi jadi serba virtual, UOB ingin mendukung dengan memudahkannya dalam menjalani aktifitas mereka melalui mobile phone pelanggan. Diharapkan melalui TMRW pembayaran tiket pesawat akan lebih mudah, fleksibel, dan lebih terjangkau dengan adanya fitur-fitur payment jauh lebih terjangkau bisa lebih diminati, sehingga kedepannya bisa dinikmati oleh kalangan masyarakat,” ujar Presiden Direktur UOB Indonesia, Hendra Gunawan, 11 Mei 2022.

Penandatanganan kerja sama dengan Garuda Indonesia, menjadi salah satu upaya dalam mengembangkan ekosistem kemitraan TMRW Pay. Kolaborasi ini akan memberikan kemudahan bagi konsumen Indonesia dalam layanan pembelian tiket penerbangan.

Dalam kesempatan yang sama, Irfan Setiaputra selaku Direktur Utama PT Garuda Indonesia juga mengatakan, kolaborasi Bersama UOB dengan fitur-fitur yang diberikan TMRW Pay tidak hanya dapat memberikan nilai tambah bagi para pengguna jasa barupa alternatif metode pembayaran juga dapat mendorong minat dan confident masyarakat untuk kembali melakukan perjalanan menggunakan transportasi umum khususnya pesawat udara sebagai bagian dalam upaya akselerasi pemulihan ekonomi nasional, utamanya melalui sektor pariwisata.

Dengan flesksibilitas dan kemudahan dalam pembayaran tiket penerbangan, para pelanggan juga akan dimanjakan jika menggunakan maskapai Garuda Indonesia yang aman dan nyaman serta harga yang lebih terjangkau.

“TMRW Pay hadir sebagai metode pembayaran yang mendukung selera belanja online konsumen, dalam hal ini mereka yang ingin membeli tiket penerbangan. Kami juga menawarkan promo spesial berupa gratis cicilan terakhir hingga Rp300.000 untuk pembelian pertama setelah mengunduh aplikasi TMRW,” tambah Fajar Septandri Maharjaya, Executive Director, Head of Digital Bank UOB Indonesia. (*) Irawati

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Modal Ventura Optimistis Kenaikan PPN Tak Guncang Portofolio, Ini Alasannya

Jakarta – Sejumlah perusahaan modal ventura merespons rencana kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari 11 persen… Read More

1 hour ago

Bank QNB Indonesia Dorong Keterampilan Finansial Generasi Muda

Jakarta – PT Bank QNB Indonesia Tbk ("Bank"), anak usaha QNB Group, institusi finansial terbesar… Read More

1 hour ago

RUPSLB Adaro Bagikan Dividen Rp41,7 Triliun dan Ganti Nama jadi AlamTri Resources

Jakarta - PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) pada hari ini (18/11) telah melangsungkan Rapat… Read More

3 hours ago

Gandeng Smartfren, IIF Salurkan Kredit Sindikasi Senilai Rp500 Miliar

Dukung Akses Telekomunikasi danInformasi, IIF Salurkan Kredit SindikasiRp500 miliar. PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF)bekerja sama… Read More

3 hours ago

Agung Podomoro Land Jual Hotel Pullman Ciawi Vimalla Hills untuk Bayar Utang

Jakarta - PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) resmi menjual salah satu kepemilikan aset propertinya, yakni… Read More

4 hours ago

Jadi Konstituen Indeks MSCI ESG Indonesia, Skor ESG BBNI Masuk 5 Terbaik

Jakarta - Saham PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (kode saham: BBNI) menempati posisi penting… Read More

5 hours ago