Perbankan

Gandeng BNN, BTN Perluas Penerima Jasa Layanan Perbankan

Jakarta – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, (BTN) siap memberikan layanan jasa perbankan kepada Badan Narkotika Nasional (BNN) dan satuan kerja di dalamnya.

Kemitraan tersebut ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) oleh Direktur Utama Bank BTN Haru Koesmahargyo dan Kepala BNN Komjen Pol Petrus R. Golose di Menara BTN, Jakarta.

Haru mengatakan, Bank BTN siap memberikan berbagai layanan jasa perbankan untuk mendukung dan mempermudah operasional satuan kerja BNN.

“Berbagai layanan kami siapkan mulai dari pengelolaan dana hingga KPR [Kredit Pemilikan Rumah] dapat dimanfaatkan BNN terutama dalam mendukung operasional dan kesejahteraan karyawan BNN,” jelas Haru di Jakarta, Rabu, 21 September 2022.

Beberapa program andalan yakni BTN Solusi yang menawarkan pengelolaan dana serta KPR dengan skema dan cicilan menarik. Bank BTN juga memiliki beragam layanan kredit seperti kredit korporasi, kredit ringan karyawan, hingga kredit bangun rumah.

Adapun, sejak Januari 2021 hingga Juni 2022, produk bundling BTN Solusi sukses menyalurkan kredit senilai Rp1,85 triliun untuk lebih dari 14 ribu debitur.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala BNN Komjen Pol Petrus R. Golose mengatakan dalam kemitraan tersebut juga mencakup penyebarluasan informasi tentang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).

“Kami mengapresiasi peran serta Bank BTN dalam mendukung pencegahan penyalahgunaan narkoba,” ujar Petrus.

Selain memberikan layanan perbankan, dalam rangka mendukung pemberantasan narkoba, Bank BTN juga menggelar pelaksanaan tes narkoba bagi pegawai BTN. Tes tersebut dilakukan beberapa jaringan kantor perseroan di seluruh Indonesia. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

2 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

11 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

12 hours ago

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

12 hours ago

Avrist General Insurance Resmikan Kantor Baru, Bidik Pertumbuhan Dua Digit 2026

Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More

13 hours ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

14 hours ago