Perbankan

FX Mobile, Mudahkan Nasabah Transaksi Valas

Jakarta – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI kembali memperkuat komitmen sebagai bank penyedia solusi digital dengan melakukan launching FX Mobile. FX Mobile merupakan fitur dalam aplikasi BNI Mobile Banking yang dapat digunakan nasabah untuk mendapatkan informasi kurs secara real-time, melakukan transaksi valuta asing (Valas), dan melakukan transfer valuta asing baik antar rekening BNI maupun antar Bank.

Adapun, Fitur dari FX Mobile diantaranya adalah Informasi Kurs secara Real Time dari seluruh pasangan mata uang, Transaksi Jual dan Beli Valas dari mata uang yang dimiliki nasabah, Transfer valas antar Rekening BNI dan antar Bank, serta dapat menampilkan seluruh transaksi valas yang dilakukan nasabah dalam periode yang dipilih.

Berbagai manfaat dapat dirasakan nasabah melalui fitur FX Mobile seperti Mendapatkan informasi kurs yang kompetitif secara Real Time, Kemudahan Transaksi Jual-Beli Valas dan Transfer Valas, memungkinkan transaksi cross currency. Seluruh fitur itu dapat dinikmati 24 Jam non-stop.

Direktur Treasury dan International BNI Henry Panjaitan menyampaikan bahwa banyaknya manfaat dan fitur pada FX Mobile dapat meningkatkan kepuasan nasabah yang memantau dan melakukan transaksi valas dengan lebih mudah. Melalui Mobile Banking, BNI menunjukan eksistensi sebagai bank penyedia solusi transaksi digital paling lengkap di Indonesia.

“Di luar banyaknya manfaat dan fitur yang ada pada FX Mobile, Kami selalu memprioritaskan keamanan melalui berbagai macam komponen keamanan yaitu User ID, MPIN dan Password agar nasabah aman dan nyaman dalam menggunakan fitur FX Mobile pada mobile banking. Tentu seluruh, informasi pribadi tersebut harus dijaga jangan sampai pindah tangan,” tutur Henry.

Lebih lanjut, Henry menjelaskan bahwa penggunaan FX Mobile pada BNI Mobile Banking sangatlah mudah. Setelah login, nasabah dapat memilih menu transaksi FX Mobile. Pada menu FX Mobile, nasabah dapat memilih Sub-Menu Info Kurs, Jual Beli Valas, Transaksi Valas antar BNI, Transfer Valas Antar Bank, dan Histori transaksi sesuai dengan kebutuhan masing-masing nasabah.

Sebagai lembaga keuangan yang menyediakan one stop solution, BNI berkomitmen untuk terus melakukan pengembangan dan inovasi digital sesuai dengan kebutuhan nasabah saat ini yang membutuhkan transaksi cepat, dimana pun tanpa batas waktu.

Lebih lanjut Henry mengatakan, nasabah bisa membuka fitur FX Mobile dan bertransaksi dimana pun selama masih berada dalam area penyedia jasa telekomunikasi. Kemudian notifikasi transaksi akan dikirim ke email nasabah yang terdaftar.

Lebih lanjut, Henry juga memaparkan proses pengiriman Outgoing Transfer (OTR) adalah 1-3 hari mengikuti ketentuan SWIFT yang berlaku. Selain itu, tarif OTR terdiri atas biaya propisi dan OBK sesuai dengan tarif yang berlaku.

Adapun, untuk transaksi transfer valas antar BNI tidak dikenakan biaya. Hal ini menjadi keunggulan dan dapat dimanfaatkan nasabah yang melakukan konversi valas untuk rekening antar BNI.

Selain itu, Henry menjelaskan transaksi pembelian valuta asing nasabah terhadap rupiah adalah equivalen US$25,000 per bulan melalui fitur FX Mobile. Untuk nasabah yang ingin melakukan transaksi diatas threshold tersebut, dapat melakukan transaksi melalui Cabang untuk dapat dicek kesesuaian underlying transaksi. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

2 hours ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

3 hours ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

3 hours ago

Askrindo Dukung Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More

3 hours ago

Presiden Prabowo Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi El Sol del Perú, Ini Maknanya

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memperoleh tanda kehormatan tertinggi, yakni “Grand Cross of the Order… Read More

4 hours ago

RUPS PLN Rombak Pengurus, Berikut Direksi dan Komisaris Terbarunya

Jakarta – PT PLN (Persero) telah melakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), pada Kamis (14/11).… Read More

5 hours ago