Moneter dan Fiskal

Fit and Proper Test Calon Gubernur BI, Perry Warjiyo Usung 7 Strategi Ini

Jakarta – Komisi XI DPR-RI pada hari ini (20/3), telah melakukan uji kelayakan dan kepatuhan atau fit and proper test kepada calon tunggal Gubernur Bank Indonesia (BI) periode 2023-2028, Perry Warjiyo.

Berdasarkan assesmen prospek dan pertumbuhan ekonomi Indonesia lima tahun ke depan dan juga bagian dari implementasi UU PPSK, Perry Warjiyo dalam paparannya membahas terkait dengan strategi dan kebijakan BI dalam memperkuat ketahanan dan kebangkitan perekonomian nasional 2023-2028.

Ada tujuh poin terkait dengan strategi dan kebijakan BI tersebut, diantaranya, penguatan kebijakan dan kelembagaan BI sesuai UU PPSK, penguatan bauran kebijakan BI untuk mendukung ketahanan dari dampak gejolak global dan kebangkitan ekonomi nasional.

“Ketiga, akselerasi digitalisasi sistem pembayaran untuk integrasi ekosistem ekonomi keuangan digital (EKD) dan Digital Rupiah dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan,” ucap Perry dalam paparannya kepada Komisi XI DPR-RI di Jakarta, 20 Maret  2023.

Kemudian, poin selanjutnya adalah pendalaman pasar uang untuk efektivitas kebijakan BI serta pembiayaan perekonomian berkelanjutan atau green and sustainable finance.

“Nomor lima, sinergi kebijakan dengan pemerintah dan mitra strategis untuk hilirisasi, serta ekonomi keuangan inklusi dan hijau,” imbuhnya.

Lebih lanjut, poin yang ke-enam penguatan kebijakan dan sinergi dengan pemerintah dan mitra strategis lain untuk kerja sama dan hubungan internasional.

Adapun, strategi yang terakhir adalah terkait dengan transformasi kelembagaan untuk semakin memperkuat profesionalitas, tata kelola yang baik, dan akuntabilitas BI. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Adu Laba Bank Digital per September 2024, Siapa Juaranya?

Jakarta - Sejumlah bank digital di Indonesia telah merilis laporan keuangan pada kuartal III 2024.… Read More

3 hours ago

397 Saham Merah, IHSG Ditutup Turun 0,38 Persen

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (18/11) masih ditutup pada zona… Read More

3 hours ago

Pajak Digital Sumbang Rp29,97 Triliun hingga Oktober 2024, Ini Rinciannya

Jakarta - Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mencatat penermaan dari sektor usaha ekonomi digital hingga 31 Oktober 2024 mencapai… Read More

3 hours ago

Fungsi Intermediasi Bank Jasa Jakarta (Bank Saqu) Moncer di Triwulan III 2024

Jakarta - Kinerja fungsi intermediasi Bank Jasa Jakarta (Bank Saqu) menunjukkan hasil yang sangat baik… Read More

4 hours ago

Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan Komitmen RI Dukung Perdamaian Dunia

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmen Indonesia untuk mendukung upaya PBB dalam mewujudkan perdamaian dan keadilan internasional. Termasuk… Read More

5 hours ago

OJK Catat Outstanding Paylater Perbankan Tembus Rp19,82 Triliun

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat outstanding paylater atau Buy Now Pay Later (BNPL) di perbankan… Read More

5 hours ago