News Update

Fintech Berkembang Pesat, Tiongkok Berencana Perketat Aturan

Beijing – Demam financial technology (fintech) telah melanda beberapa negara dan menjadi satu kekhawatiran baru di industri keuangan. Tiongkok, menjadi salah satu negara yang berencana untuk meningkatkan pengawasannya terhadap pinjaman uang tunai yang ditawarkan melalui internet ini.

Langkah ini dilakukan menyusul adanya kekhawatiran akan pesatnya pertumbuhan fintech. Sementara di industri keuangan, praktik ini diatur dengan ketat.

Ji Zhihong dari departemen pasar keuangan bank sentral Tiongkok mengatakan bahwa pihaknya telah mengembangkan peraturan khusus lainnya untuk mengendalikan risiko fintech (keuangan online).

Ji juga mengatakan bahwa Tiongkok akan memperbaiki peraturan untuk semua bisnis fintech (pembiayaan online). Nantinya, semua aktivitas pembiayaan harus tunduk pada pengawasan dasar.

Diketahui, fintech atau perusahaan kredit mikro online di Tiongkok tumbuh sangat pesat. Industri ini kemudian dianggap memanfaatkan celah peraturan untuk mengenakan suku bunga yang terlalu tinggi.

Securities Times, sebuah media di Tiongkok mengatakan, peraturan baru ini rencananya akan dirilis dalam enam bulan kedepan.Kebijakan ini diterbitkan untuk memperketat kontrol pada perusahaan fintech (kredit mikro online).

Tahun ini, People’s Bank of China telah menambahkan produk pengelolaan kekayaan ke dalam pengawasannya. Hal ini dilakukan untuk menekan adanya risiko terhadap sistem keuangan.(*)

 

Apriyani

Recent Posts

Cara BSI Dorong Pedagang Pasar Naik Kelas

Poin Penting BSI mempercepat transformasi digital di ekosistem pasar untuk mendekatkan layanan dan memperluas penetrasi… Read More

2 hours ago

BRI Insurance Perkuat Unit Syariah untuk Dorong Ekonomi Tumbuh 8 Persen

Poin Penting BRI Insurance memperkuat sektor syariah sebagai kontribusi mendukung target pemerintah mencapai pertumbuhan ekonomi… Read More

12 hours ago

Kasus Kredit Macet Sritex: Ironis, Kriminalisasi Bankir Ketika Kerugian Negara Belum Bisa Dihitung

Oleh Tim Infobank KREDIT macet tidak bisa masuk ranah pidana. Bahkan, dalam kesimpulan seminar Infobank… Read More

19 hours ago

Pameran Krista Interfood 2026 Tetap Digelar, Catat Lokasi dan Jadwal Terbaru

Poin Penting Krista Interfood 2026 dipastikan tetap digelar pada 4-7 November 2026 di NICE PIK… Read More

22 hours ago

Aset Kripto Makin Diminati, Pengguna Aktif PINTU Tumbuh 38 Persen di 2025

Poin Penting Pengguna aktif PINTU tumbuh 38% sepanjang 2025, didorong meningkatnya minat masyarakat terhadap investasi… Read More

1 day ago

9 Tips Membangun Kepercayaan Pelanggan dalam Strategi Pemasaran Bisnis

Poin Penting Kepercayaan pelanggan jadi kunci utama pemasaran, sehingga bisnis perlu membangun kredibilitas secara bertahap… Read More

1 day ago