News Update

Fintech Bank Mahasiswa Gaet Pasar Mahasiswa

Jakarta–Bankmahasiswa.com (Bank Mahasiswa) yang merupakan layanan financial technology atau fintech telah melayani pinjaman kepada sekitar 50.000 mahasiswa di seluruh Indonesia.

Direktur Utama BankMahasiswa.com Rizki Adam menjelaskan, pihaknya memang membidik pinjaman mahasiswa karena dilihat memiliki pasar yang besar di Indonesia.

“Kita pilih mahasiswa karena memiliki pasar yang besar mengingat banyaknya jumlah mahasiswa di Indonesia. Dan mereka pinjamnya juga tidak terlalu besar kisaran Rp100 ribu hingga Rp100 juta,” ujar Rizki di Jakarta, Jumat, 28 April 2017.

Ia menambahkan, bila dilihat dari sisi manajemen risiko akan lebih aman dan dapat menghindari kredit macet. “Kalau mahasiswa ini mudah, jika mereka tidak bisa bayar, kami ada kontak orangtua dan kampus. Sehingga manajemen risiko kita lebih aman main ke kalangan mahasiswa,” ujar Rizki

Rizki menambahkan, untuk proses pendaftaran izin ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) saat ini pihaknya telah siap dan akan mengajukan perizinan pada pertengahan Mei mendatang, dengan modal utama hingga April 2017 ini mencapai Rp25 miliar.

Sementara untuk plafon pinjaman Bank Mahasiswa sendiri ada di kisaran Rp1 juta hingga Rp5 juta. Sedangkan tenor pinjamannya sendiri dalam jangka waktu 100 hari. Rizki menambahkan, melalui credit scoring dengan pengecekan status mahasiswa di Kementerian Riset dan Pendidikan Tinggi serta aktivitas di media sosial akan dapat diputuskan mendapatkan pinjaman atau tidak dengan cepat dan akurat. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Suheriadi

Recent Posts

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

8 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

15 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

16 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

16 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

17 hours ago

Rosan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Poin Penting Munas VII MES menetapkan Rosan Roeslani sebagai Ketua Umum dan Ferry Juliantono sebagai… Read More

22 hours ago