Keuangan

Evelyn Halim Dirut SG Finance Berusia 31 Tahun Didapuk Jadi Top 100 CEO of The Year

Jakarta — PT Sarana Global (SG) Finance mencetak kinerja keuangan yang solid hampir di semua sisi, baik dari aset, piutang pembiayaan hingga capaian laba bersih.

Di sisi pencatatan penyaluran piutang pembiayaan, SG Finance telah menyalurkan sebesar Rp1,19 triliun di kuartal III/2023.

Pencapaian itu juga membuat SG Finance naik kelas ke posisi atas menjadi kelompok perusahaan pembiayaan beraset di atas Rp1 triliun hingga Rp5 triliun. Kegiatan usaha yang digeluti perusahaan ialah pembiayaan investasi, modal kerja, multiguna dan kegiatan usaha lain.

Tak hanya itu, SG Finance juga memusatkan perhatiannya pada pada kegiatan pembiayaan alat berat, mobil baru, dan truk. Pembiayaan di segmen ini diyakini dapat memberikan pengembalian yang tinggi dengan tingkat risiko yang aman.

Untuk saat ini, produk piutang pembiayaan SG Finance masih didominasi piutang sewa pembiayaan, baik untuk tujuan modal kerja maupun investasi. Pembiayaan alat berat menduduki komposisi hampir 70% persen dari total penyaluran kredit.

Di akhir tahun ini, SG Finance optimistis dapat meningkatkan piutang pembiayaan sebesar 73% dari capaian piutang pembiayaan sebesar Rp802,4 miliar di tahun 2022. Kerja keras yang diukir perusahaan merupakan buah hasil kerja keras dari Evelyn Halim Presiden Direktur Sarana Global Finance Indonesia.

Baca juga: Kinerja SG Finance Makin Moncer di Kuartal III-2023, Ini Buktinya

Evelyn mampu menjadikan perusahaan menjadi di atas Rp1 triliun, termasuk meningkatkan penyaluran kreditnya.

Mengapresiasi kinerjanya, Infobank Media Group memberikan penghargaan pemimpin terbaik kepada Evelyn sebagai “Top 100 CEO 2023”.

Penghargaan itu diberikan di Four Seasons Hotel Jakarta, pada Selasa (5/12/2023). Evelyn merupakan CEO termuda di jajaran Top 100 CEO yang kini berusia 31 tahun. Ia merupakan Gen Z jebolan Bachelor of Science with Honours in Economics and accountancy dari City University London Inggris pada 2014.

Beberapa posisi yang pernah dipegang dalam perseroan meliputi senior manager (2014-2015) dan Division Head – Senior General Manager (2015-2016). Evelyn kemudian diangkat menjadi Direktur utama pada tahun 2016.

Selain Evelyn, Infobank juga memberikan penghargaan “Top Next Leader 2023” kepada Anthony Tampubolon Direktur Risiko dan Kepatuhan SG Finance Indonesia. Ia merupakan leader berpengalaman yang lebih dari 15 tahun di industri keuangan.

Sebelum bergabung, ia menapakkan kaki di KAP Arthur Andersen sebagai staf audit pada 1999, lalu menjadi finance manager di PT Cipendawa Agroindustri pada 2002. Berlanjut menjadi Assistant Account Officer dan Relationship Manager di PT Bank Internasional Indonesia Tbk pada 2005.

Kemudian, ia dipercaya sebagai business risk analyst department head dan head of financing departement I di PT Indonesia Eximbank pada 2009 hingga 2021. Terakhir, pada 2021 ia diangkat menjadi Direktur Risiko dan Kepatuhan di SG Finance, tempat ia berada kini. (*) Ranu Arasyki Lubis

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Duh! Marak Anak Muda Nunggak Paylater hingga Sulit Akses KPR dan Dapat Kerja, Ini Pesan OJK

Balikpapan - Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa… Read More

22 mins ago

Bibit Edukasi Publik Soal Pasar Modal Lewat Art Jakarta 2024

Jakarta - PT Bibit Tumbuh Bersama (Bibit.id) ikut berpartisipasi dalam Art Jakarta 2024 yang diadakan… Read More

13 hours ago

Jadi Official Banking, Bank Saqu Hadirkan Beragam Hiburan dengan Edukasi Keuangan di Synchronize Festival 2024

Jakarta - Bank Saqu, layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta menegaskan komitmen untuk… Read More

13 hours ago

Prudential Syariah Luncurkan PRUCritical Amanah, Intip Tiga Manfaat Utamanya

Jakarta – PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) meluncurkan produk teranyar yakni PRUCritical Amanah. Asuransi… Read More

14 hours ago

Portal Aksesi OECD Jadi Fondasi untuk Penerapan Birokrasi Berstandar Internasional

Jakarta - Pemerintah mempercepat upaya Indonesia menjadi anggota penuh Organisation for Economic Co-operation and Development… Read More

16 hours ago

8 Perusahaan Asuransi Berada dalam Pengawasan Khusus OJK

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan hingga akhir September 2024 masih terdapat delapan perusahaan… Read More

17 hours ago