News Update

Era Digital, BI Imbau Bank Tingkatkan Layanan

Jakarta–Perkembangan teknologi di industri perbankan sudah tidak bisa dielakan. Bank yang tidak bisa mengikuti zaman jelas ketinggalan.

Namun demikian, meski bank berlomba-lomba mengikuti arus teknologi saat ini, tentunya pelayanan, kenyamanan dan keamanan tetap harus dijaga, bahkan perlu ditingkatkan.

Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI), Sugeng mengatakan, nilai atau value dari sebuah perbankan terhadap nasabah yakni sebuah kenyamanan dan keamanan. Dalam kaitannya dengan teknologi, ia menilai hal itu perlu dibarengi, jika tidak tentu akan merugikan.

“Perbankan harus siap memberikan pelayanan yang bagus dan optimal. Namun pelayanan bagus tidak hanya berbicara di kantor cabang saja. Tetapi juga pelayanan berbasis elektronik seperti ATM, EDC, Internet banking, sms banking dan lain-lain,” kata Sugeng di acara Infobank Banking Service Excellence Award 2017 di Hotel Pasific Place Jakarta, Kamis, 8 Juni 2017.

BI sendiri, kata Sugeng, mencatat pertumbuhan electronic channel sudah mencapai double digit. Selain itu transaksi mobile banking tumbuh 47 persen, ATM dan internet banking tumbuh masing-masing 10-15 persen.

Melihat hal itu, ia mengimbau kehadiran layanan perbankan yang modern tentunya juga perlu di barengi dengan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan edukasi. Karena edukasi dan peningkatan kualitas moral SDM bisa membuat perbankan lebih mudah menjalankan visi dan misinya. (*) Dwitya Putra

Paulus Yoga

Recent Posts

Bank Banten Ungkap Rencana Take Over Kredit ASN di Kabupaten Lebak dan Kota Serang

Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) berencana mengambil alih (take over)… Read More

2 seconds ago

Ekspor RI Naik 10,69 Persen jadi USD24,41 Miliar di Oktober 2024

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan ekspor pada Oktober 2024 mengalami peningkatan. Tercatat, nilai ekspor Oktober… Read More

11 mins ago

Neraca Perdagangan RI Oktober 2024 Surplus USD2,48 Miliar

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan neraca perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 mencatatkan surplus sebesar USD2,48… Read More

17 mins ago

RUPSLB Bank Banten Sepakati Pergantian Pengurus, Ini Susunan Direksi dan Komisaris Terbaru

Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) baru saja menggelar Rapat Umum… Read More

28 mins ago

Dolar Menguat, Rupiah Tertekan ke Rp15.938 Imbas Sikap The Fed

Jakarta - Rupiah diperkirakan akan melanjutkan pelemahan terhadap dolar Amerika Serikat (AS) seiring penguatan dolar… Read More

57 mins ago

PPATK Blokir Rekening Ivan Sugianto, Pengusaha yang Viral karena Intimidasi Siswa

Jakarta - Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) memblokir sejumlah rekening milik Ivan Sugianto… Read More

1 hour ago