News Update

Menkeu : Ini Enam Sasaran Pembangunan Infrastruktur

Jakarta – Pemerintah telah mengalokasikan sebesar Rp387,3 triliun dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2017 untuk infrastruktur. Dana tersebut akan digunakan untuk mencapai enam sasaran pembangunan infrastruktur.

Pertama, pembangunan jalan sepanjang 815 kilo meter (km). Kedua, pembangunan jembatan sepanjang 9.399 meter. Ketiga, pembangunan 13 bandara baru maupun lanjutan.

Keempat, pembangunan/pengembangan fasilitas pelabuhan laut di 55 lokasi yang tersebar di seluruh Indonesia. Kelima, pembangunan jalur kereta api tahap I dan lanjutan, sepanjang 550 kilo meter spoor (km’sp). Keenam, pembangunan terminal penumpang lanjutan di tiga lokasi.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan, untuk membiayai  enam sasaran pembangunan infrastruktur tersebut, pemerintah telah mengalokasikan anggaran infrastruktur yang tersebar di berbagai Kementerian/Lembaga serta yang didelegasikan melalui transfer ke daerah dan dana desa.

Selain itu, pemerintah juga akan menyediakan viability gap fund, sebagai salah satu upaya untuk mendorong keterlibatan swasta dalam pembangunan infrastruktur.

“Untuk belanja infrastrukur, baik ini melalui belanja kementerian/lembaga, (yaitu Kementerian) Pekerjaan Umum, Perhubungan, Pertanian, dan ESDM (Energi dan Sumber Daya Mineral), maupun melalui institusi-institusi yang meningkatkan kemampuan sektor swasta untuk ikut membangun infrastruktur. Kita juga melakukan transfer ke daerah untuk belanja infrastruktur, maupun dana alokasi khusus,” terang Sri Mulyani. (*) (Baca juga : OJK Yakin Industri Keuangan Dorong Ekonomi Tumbuh 6%)

Apriyani

Recent Posts

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

2 hours ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

12 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

12 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

12 hours ago

Insiden Polisi Tembak Polisi, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar

Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More

12 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

13 hours ago