News Update

Ekonomi RI Masih di Jurang Resesi, Masih Manjurkah Anggaran PEN?

Jakarta – Ekonomi Indonesia sepanjang tahun 2020 masih belum mampu bangkit dari jurang resesi akibat pandemi covid-19. Tercatat ekonomi RI sepanjang 2020 masih -2,07% (YoY), sementara bila dibandingkan dengan kuartal IV-2019, ekonomi Indonesia mengalami kontraksi -2,19% yoy. Dengan realisasi itu, apakah realisasi anggaran Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) covid-19 senilai Rp579,78 triliun tidak manjur menyembuhkan ekonomi?

Menanggapi hal tersebut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menilai, anggaran PEN sudah cukup memberikan dorongan terhadap konsumsi masyarakat, walaupun efeknya belum begitu maksimal.

“Realisasi program penanganan covid dan pemulihan ekonomi senilai Rp579,78 triliun dan realisasi APBN mencapai 94,6%, tentu ini tingkatkan kepercayaan masyarakat untuk lakukan konsumsi sehingga konsumsi rumah tangga membaik -3,61 (YoY),” kata Airlangga melalui video conference di Jakarta, Jumat 5 Febuari 2021.

Lebih lanjut Airlangga mengatakan, angka konsumsi rumah tangga tersebut lebih baik dibandingkan kuartal III-2020 sebesar -4,05%. Tak hanya itu saja, upaya Pemerintah dalam menjaga perekonomian juga telah memperbaiki angka ekspor impor nasional.

Dimana pada kuartal IV-2020 ekspor RI -7,21 atau lebih baik dari kuartal III-2020 yang terkontraksi cukup dalam di -11,66%. Sementara impor juga telah mengalami perbaikan di -13,5% pada kuartal IV-2020 dibandingkan dengan kuartal sebelumnya di -23%.

Airlangga menyatakan, berbagai industri usaha kini sudah mengalami perbaikan. Hal tersebut tercermin dari optimisme pemulihan permintaan global yang mendorong peningaktan sektor usaha di dalam negeri seperti industri pertanian yang positif 2,59% (yoy). Kemudian kontribusi pemulihan juga datang dari ndustri pengolahan, kimia, farmasi obat tradisional yang masih tumbuh 8,45% (YoY).

Meskipun belum beranjak dari jurang kontraksi, Airlangga optimis momentum pemulihan ini akan berlanjut hingga 2021 dengan mentargerkan pertumbuhan ekonomi positif di 4,5% hingga 5,5%. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

5 hours ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

5 hours ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

5 hours ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

5 hours ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

9 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

12 hours ago